Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Saat sedang mengalami paceklik gol di Chelsea, Timo Werner mendapat wejangan dari Ian Wright selaku striker legendaris Arsenal.
Timo Werner belum mencetak gol pada 10 pertandingan terakhir di Liga Inggris musim 2020-2021.
Pemain berusia 24 tahun asal Jerman itu pun harus duduk di bangku cadangan saat Chelsea bertandang ke markas Fulham di Stadion Craven Cottage pada pertandingan pekan ke-18, Sabtu (17/1/2021) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Werner baru turun pada menit ke-78 menggantikan Olivier Giroud.
Sayang baginya, kesempatan 'buka puasa' gagal saat ia tidak bisa menjebol gawang Fulham untuk menggandakan keunggulan The Blues.
Dikutip BolaSport.com dari Metro, Ian Wright menyarankan Werner untuk terus berlatih.
Wright mengacu kepada pengalamannya sendiri saat masih aktif bermain dan sedang dalam fase tidak produktif mencetak gol.
Baca Juga: Gary Neville Puji Manchester United dalam Menangani Situasi Pogba
“Saya terus mencoba mencetak gol pada sesi latihan. Dengan begitu, otot saya akan terlatih pada saat pertandingan,” ujar Wright.
“Tentu saja kehadiran penonton juga bisa membuat Anda grogi, tetapi saya tak merasa demikian,” kata dia melanjutkan.
Baca Juga: Meski Duduk di Puncak, Man United Bukan Rival Liverpool dalam Urusan Gelar Liga Inggris
Pria yang mencetak 185 gol selama memperkuat Arsenal tersebut pun berharap Werner bisa mengakhiri fase paceklik golnya.
“Saya ingin sekali Werner mencetak gol karena ia terlihat seperti tipe penyerang yang takkan berhenti mencetak gol sekalinya dia berhasil,” ucapnya.
“Yang dilakukan Werner sudah benar, hanya ada kekurangan pada penyelesaian akhir. Bola harusnya berada sedikit di depannya agar dia bisa menembak dengan mudah. Sayang sekali bolanya melebar,” tutur Ian Wright lagi.