Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Juara kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, berencana untuk tampil sekali lagi di dalam octagon dengan syarat khusus.
Rencana kembalinya Khabib Nurmagomedov itu diucapkan langsung oleh Presiden UFC, Dana White.
Dana White mengatakan bahwa Khabin Nurmagomedov hanya akan kembali setelah merasa mempunyai lawan yang diinginkannya.
Si Elang akan melihat dua pertarungan elite di kelas ringan, Conor McGregor vs Dustin Poirier dan Dan Hooker vs Michael Chandler pada ajang UFC 257 yang rencananya berlangsung Sabtu (23/1/2021).
Baca Juga: Reaksi Charles Oliveira Ketika Dicolek Bisa Hadapi Khabib Nurmagomedov
White juga menyebut Nurmagomedov tertarik untuk terlibat bentrok melawan Charles Oliveira pada laga selanjutnya.
Nurmagomedov dipandang hanya mau kembali bertarung untuk satu kali pertandingan saja, mengingat saat ini dirinya memiliki rekor 29-0.
Petarung Rusia itu berniat untuk memburu 1 kemenangan lagi untuk membuat dirinya menggenapkan catatan 30-0 sesuai keinginan mendiang ayahnya, Abdulmanap.
Seandainya Nurmagomedov bisa mempunyai warisan pertarungan 30-0, rekor tersebut bukan merupakan catatan kemenangan yang terpanjang dalam sejarah MMA.
Baca Juga: Khabib Tidak Akan Hadir Tonton McGregor vs Poirier pada UFC 257