Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AS Roma gagal melaju ke perempat final Coppa Italia usai kebobolan 2 gol dalam 15 menit pertama dan main dengan 9 orang saat berhadapan dengan Spezia.
AS Roma menjamu Spezia dalam babak 16 besar Coppa Italia 2020-2021, Selasa (19/1/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.15 WIB.
Bermain di Stadion Olimpico, AS Roma dan Spezia mengulang pertemuan mereka sebelumnya, yakni pada babak 16 besar Coppa Italia edisi 2015-2016.
Saat itu, I Lupi gagal melaju ke perempat final usai kalah dengan skor 2-4 via adu tendangan penalti.
Baca Juga: Susunan Pemain AS Roma vs Spezia - Edin Dzeko Cadangan, Waktunya Striker Buangan Real Madrid Beraksi
Tim asuhan Paulo Fonseca ini dibekali dua laga tanpa kemenangan di Liga Italia dengan hasil imbang 2-2 dengan Inter Milan sebelum kekalahan telak 0-3 di tangan Lazio pada 15 Januari lalu.
Di sisi lain, Spezia dalam performa baik dengan tidak terkalahkan dalam tiga pertandingan liga, termasuk kemenangan 2-1 atas Napoli yang membuat mereka keluar dari zona degradasi.
Pasukan Vincenzo Italiano juga mendapatkan satu poin setelah bermain imbang tanpa gol kontra Torino pada 16 Januari lalu.
Baca Juga: Lazio Menangi Derbi Roma, Simone Inzaghi: Saya Tidak Terkejut
Spezia mampu unggul cepat via tendangan penalti pada menit ke-6.
Penalti diberikan wasit Davide Ghersini setelah Giulio Maggiore dijatuhkan di area terlarang.
Andery Galabinov, yang ditunjuk sebagai eksekutor, sukses menjalankan tugas dengan sempurna.
Tembakan kaki kanan Galabinov tak mampu diantisipasi kiper AS Roma, Pau Lopez, dan membawa Spezia memimpin 1-0.
Spezia mendominasi pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 52 persen, dikutip BolaSport.com dari laman resmi Lega Serie A.
Dari segi peluang, Spezia menciptaan 13 tembakan dengan 8 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun , AS Roma mengkreasi 15 peluang dengan 4 menuju ke gawang.
Baca Juga: Bantu Lazio Cukur AS Roma, Ciro Immobile Lebih Tajam dari Cristiano Ronaldo
Pada menit ke-15, Spezia sukses menggandakan keunggulan lewat aksi Riccardo Saponara.
Memanfaatkan umpan Galabinov, Saponara melesakkan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti. Spezia unggul 2-0 atas AS Roma.
Menurut Opta Paolo, itu merupakan pertama kalinya AS Roma kebobolan dua gol dalam 15 pertama bermain di semua kompetisi sejak Januari 2020 saat melawan Juventus di Liga Italia.
Tertinggal dua gol, AS Roma mencoba menekan pertahanan Spezia.
Lorenzo Pellegrini menciptakan peluang pada menit ke-21 dengan melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, bola masih melebar dari gawang Spezia yang dikawal Titas Krapikas.
Baca Juga: Resmi, Lionel Messi Hanya Dihukum 2 Pertandingan Usai Hajar Lawan
Pada menit ke-27, AS Roma kembali mencoba menekan lewat Leonardo Spinazzola.
Namun, umpan Spinazzola dari sisi kiri penyerangan AS Roma tak mampu disambut rekan setimnya di dalam kotak penalti.
Satu menit kemudian, Pellegrini melepaskan tembakan kaki kanan dari luar kotak penalti.
Akan tetapi, usahanya hanya berakhir sepak pojok setelah bola mampu diblok kiper Krapikas.
Baca Juga: Ayah David Alaba Bantah Kabar Anaknya Sudah Sepakat Gabung Real Madrid
Pada menit ke-37, Pedro melepaskan tembakan kaki kiri dari luar kotak penalti.
Sial bagi AS Roma lantaran Krapikas kembali berhasil menepis bola.
Empat menit menjelang bubaran babak pertama, AS Roma mendapatkan peluang lewat tendangan penalti usai Pellegrini dijatuhkan di kotak terlarang.
Pellegrini, yang menjadi algojo penalti, berhasil memperkecil ketertinggalan lewat tendangan kaki kanannya pada menit ke-43.
Babak pertama pun berakhir dengan Spezia mengungguli AS Roma 2-1.
Baca Juga: Satu Syarat dari Rahmad Darmawan Jika Ingin Terapkan Sistem Degradasi di Liga 1 2021
Usai jeda, AS Roma berusaha menyamakan kedudukan dengan terus melancarkan serangan.
Pada menit ke-66, Borja Mayoral menciptakan peluang berbahaya usai menerima umpan Pedro
Namun, sepakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti masih melambung di atas gawang Krapikas.
AS Roma akhirnya berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-73 melalui aksi Henrikh Mkhitaryan.
Mkhitaryan melesakkan tembakan kaki kari dari dalam kotak penalti yang tak mampu diantisipasi Krapikas. Skor menjadi 2-2.
Mayoral mendapatkan kesempatan untuk menambah gol AS Roma pada menit ke-85.
Baca Juga: Real Madrid Terlalu Sering Giveaway Penalti, Dekati Rekor Terburuk
Namun, tendangan kaki kanannya dari dalam kotak penalti melebar dari gawang Spezia.
Pada menit ke-90+3, Roberto Piccoli menciptakan peluang untuk Spezia dengan melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti.
Tetapi, tembakannya itu mampu diblok oleh Pau Lopez.
Seperti pertemuan pertama AS Roma dan Spezia pada Coppa Italia 2015-2016, kedua tim harus memainkan perpanjangan waktu setelah skor imbang 2-2 bertahan hingga babak kedua berakhir.
AS Roma harus bermain dengan 9 orang usai Gianluca Mancini mendapatkan kartu merah pada menit ke-91.
Satu menit kemudian, Pau Lopez diusir wasit usai melakukan pelanggaran keras pada Roberto Piccoli.
Baca Juga: Mikel Arteta Tak Perlu Khawatir, Arsenal Sudah Punya Mesut Oezil Baru dalam Diri Emile Smith Rowe
Unggul jumlah pemain, Spezia mencoba terus menekan pertahanan AS Roma.
Spezia akhirnya menambah gol mereka pada menit ke-107 lewat sundulan Daniele Verde di dalam kotak penalti.
Menyakitkan bagi AS Roma karena Verde adalah jebolan akademi mereka sendiri yang disia-siakan dengan dipinjamkan ke banyak klub sejak 2015.
Pasukan Vincenzo Italiano kembali menambah keunggulan pada menit ke-119 melalui tendangan Saponara dari luar kotak penalti.
Skor 4-2 dengan keunggulan Spezia bertahan hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan.
Hasil Coppa Italia ini membuat AS Roma pun tersingkir dan gagal melaju ke babak perempat final.
AS Roma 2-4 Spezia (Lorenzo Pellegrini 43'-pen, Henrikh Mkhitaryan 73'; Andrey Galabinov 6'-pen, Riccardo Saponara 15', 119', Daniele Verde 107')
AS Roma (3-4-2-1): 1-Pau Lopez; 23-Gianluca Mancini, 4-Bryan Cristante (87-Daniel Fuzato 95'), 24-Marash Kumbulla; 33-Bruno Peres, 7-Lorenzo Pellegrini, 14-Gonzalo Villar (17-Jordan Veretout 69'), 37-Leonardo Spinazolla (2-Rick Karsdorp 69'); 11-Pedro (3-Roger Ibanez 95'), 77-Henrikh Mkhitaryan (31-Carles Perez 85'); 21-Borja Mayoral (9-Edin Dzeko 90')
Pelatih: Paulo Fonseca
Spezia (4-3-3): 12-Titas Krapikas; 69-Luca Vignali, 28-Martin Erlic, 34-Ardian Ismajli, 3-Juan Ramos (39-Cristian Dell'Orco 68'); 27-Alessandro Deiola (4-Gennaro Acampora 79'), 88-Leo Sena (8-Matteo Ricci 68'), 25-Giulio Maggiore; 80-Kevin Agudelo (31-Daniele Verde 59'), 9-Andery Galabinov (91-Roberto Piccoli 68'), 23-Riccardo Saponara
Pelatih: Vincenzo Italiano
Wasit: Davide Ghersini