Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thailand Open II 2021 - Sisihkan Gregoria, Ratu Bulu Tangkis Soroti Hal Ini

By Agung Kurniawan - Kamis, 21 Januari 2021 | 16:36 WIB
Aksi tunggal putri Taiwan, Tai Tzu Ying pada babak kedua Thailand Open II 2021, Kamis (21/1/2021) (Raphael Sachetat)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri nomor satu, Tai Tzu Ying, masih belum puas setelah mengalahkan Gregoria Mariska Tunjung pada Thailand Open II 2021.

Tai Tzu Ying menjalani laga sengit saat menghadapi pemain Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak kedua Thailand Open II 2021.

Tai Tzu Ying memang menang dalam dua gim langsung 22-20, 21-16 pada pertandingan yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Kamis (21/1/2021).

Di atas kertas Tai Tzu Ying juga lebih diunggulkan daripada Gregoria Mariska Tunjung.

Selain unggul dalam peringkat, Tai selalu menang dalam enam pertemuan dengan Gregoria pada turnamen internasional.

Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Gregoria Takluk dari Ratu Bulu Tangkis dalam Laga Sengit

Namun, Tai justru beberapa kali terlihat kewalahan meladeni permainan Gregoria. Dia juga harus bangkit dari ketertinggalan untuk menang pada gim kedua.

Seperti dilansir BolaSport.com dari BWF Badminton, Tai Tzu Ying merasa dirinya masih bermain terlalu terburu-buru.

"Saya merasa permainan saya terburu-buru pada hari ini, itulah mengapa saya tidak bisa mengendalikan permainan dan melakukan beberapa kesalahan," kata Tai.

"Saya masih berusaha sebaik mungkin untuk mengatur kondisi tubuh saya guna menghadapi laga selanjutnya," imbuhnya.

Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Nova Sebut Adnan/Mychelle Belum Capai Target

Tai Tzu Ying sendiri masih menunggu lawan tandingnya pada babak perempat final Thailand Open II 2021.

Tai Tzu Ying akan menghadapi pemenang laga antara Michelle Li dari Kanada dan Iris Wang dari Amerika Serikat.

Di sisi lain, kekalahan Gregoria Mariska Tunjung dari Tai Tzu Ying membuat Indonesia sudah tidak punya wakil lagi pada nomor tunggal putri.

Pemain tunggal putri Indonesia lainnya, Ruselli Hartawan, sudah tumbang pada babak pertama Thailand Open II 2021.

Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Meski Menang, Vittinghus Akui Ketangguhan Shesar

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P