Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih ganda campuran Pelatnas PBSI, Nova Widianto, angkat bicara mengenai penampilan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti pada Thailand Open II 2021.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti belum dapat merengkuh gelar juara pada keikutsertaan mereka pada Leg Asia yang berlangsung di Thailand bulan ini.
Peluang untuk merebut juara sempat terbuka bagi Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti ketika mereka mampu menembus final Thailand Open I 2021 pada pekan lalu.
Namun, pasangan peringkat empat dunia itu harus puas menjadi runner-up setelah kalah dari wakil tuan rumah sekaligus unggulan teratas, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Baca Juga: Hasil Thailand Open II 2021 - Adnan/Mychelle Tersisih pada Babak ke-2
Diharapkan bisa merebut gelar pada turnamen berikutnya yaitu Thailand Open II 2021 pada pekan ini, Praveen/Melati justru tersingkir pada babak pertama.
Praveen/Melati dikejutkan oleh pasangan Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, yang mengalahkan mereka melalui rubber game.
Nova Widianto selaku pelatih ganda campuran Pelatnas memberikan evaluasinya atas pencapaian Praveen/Melati di Leg Asia sejauh ini.
Nova menilai penampilan yang ditunjukkan Praveen/Melati pada final Thailand Open I 2021 dan babak pertama Thailand Open II 2021 belum sesuai harapan.
Baca Juga: Thailand Open II 2021 - Nova Sebut Adnan/Mychelle Belum Capai Target