Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tim divisi tiga Liga Spanyol, Alcoyano, bukan tim kecil pertama yang membuat kejutan dengan menjadi pembunuh raksasa di Copa del Rey.
Real Madrid kalah 1-2 dari Alcoyano pada babak 32 Besar Copa del Rey, Rabu (20/1/2021) malam waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 dini hari WIB.
Laga di Stadion Campo Municipal El Collao tersebut merupakan kejutan, mengingat Alcoyano ‘hanya’ berstatus klub divisi ketiga Liga Spanyol.
Ini bukan kejadian pertama pada ajang Copa del Rey.
BolaSport.com merangkum beberapa kejadian ketika tim kecil menjadi giant killer alias pembunuh raksasa dan membuat kejutan pada Copa del Rey:
1. Alcorcon 4-0 Real Madrid (2009)
Real Madrid bukannya tanpa pengalaman disandung oleh tim ‘antah-berantah’ pada Copa del Rey.
Pertandingan babak keempat musim 2009/2010 adalah contohnya.
Di atas kertas, Real Madrid era pelatih Manuel Pellegrini punya materi yang oke dengan pemain sekelas Raul Gonzalez, Guti, hingga Rafael van der Vaart sebagai starter.