Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kekalahan dari Burnley membuat pelatih Liverpool, Juergen Klopp, harus mengulangi catatan buruk yang diukirnya pada 15 tahun lalu.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Liverpool berhadapan dengan Burnley dalam laga tunda pekan ke-18 Liga Inggris 2020-2021, Kamis (21/1/2021) waktu setempat.
Berduel di Stadion Anfield, Liverpool harus mengakui keunggulan Burnley dengan skor tipis 0-1.
Hasil tersebut membuat The Reds kini sudah melewati empat pertandingan di Liga Inggris tanpa mencetak gol.
Sebelumnya, Jordan Henderson dkk imbang 0-0 melawan Newcastle United pada 30 Desember 2020 dan Manchester United pada 17 Januari lalu, serta menelan kekalahan 0-1 dari Southampton pada 4 Januari.
Hasil minor tersebut mengulangi catatan buruk Juergen Klopp pada 2006.
Saat itu, Juergen Klopp masih melatih klub Liga Jerman, Mainz 05.
4 - This is the first time a Jürgen Klopp side has gone four league games without scoring since his Mainz side did so in the Bundesliga, between November and December 2006. Throwback. pic.twitter.com/0rvM29BG9D
— OptaJoe (@OptaJoe) January 21, 2021
Mainz kala itu melewati empat pertandingan antara November dan Desember tanpa mencetak gol.
Mereka kalah 0-4 dari Schalke 04, seri 0-0 versus Hamburg SV, kalah 0-1 dari Hannover 96, sebelum kembali imbang 0-0 melawan VfB Stuttgart.