Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona di Ambang Kebangkrutan, Harus Lunasi Rp12,5 Triliun dalam 6 Bulan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 26 Januari 2021 | 05:15 WIB
Barcelona berada di ambang kebangkrutan setelah harus melunasi hutang jangka pendek Rp12,5 triliun dalam kurun waktu enam bulan. (TWITTER.COM/BUSINEESDAYNG)

Bartomeu meninggalkan Blaugrana dengan setumpuk masalah finansial yang ditandai banyaknya utang klub.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Barcelona menutup musim 2019-2020 dengan utang mencapai 488,4 juta euro atau sekitar Rp8,38 triliun.

Baca Juga: Ditaksir Barcelona, Eric Garcia Dipersilakan Pergi dari Manchester City

TWITTER.COM/BARCAGALAXY
Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu.

Seiring berjalannya waktu, Barcelona makin bobrok dalam hal keuangan saat memasuki musim ini.

Bahkan, pada akhir 2020 kemarin, utang yang tercatat di laporan keuangan tahunan Barcelona adalah sebesar 1,173 miliar euro atau sekitar Rp20,1 triliun.

Utang Barcelona sebesar itu di antaranya terdiri atas 730 juta euro atau Rp12,5 triliun yang merupakan utang jangka pendek.

Utang jangka pendek tersebut pun kabarnya harus dilunasi oleh Barcelona setidaknya pada 30 Juni 2021 atau dalam jangka waktu 6 bulan mendatang.

Rincian utang jangka pendek yang dimiliki Barcelona antara lain 265 juta euro utang kepada lembaga kredit, 2,5 juta euro untuk obligasi dan sekuritas lain yang bisa dinegosiasikan, 164 juta euro kepada personel olahraga, dan 298 juta euro untuk utang selainnya.

Baca Juga: Bikin 1 Penyelamatan Gemilang, Ter Stegen Dapat Pujian dari Ronald Koeman