Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pihaknya memang ada rencana menggelar turnamen pramusim, tapi harus memastikan waktu yang ada nantinya.
Tak sedikit klub-klub Liga 1 yang meminta agar PSSI dan PT LIB bisa menggelar turnamen pramusim sebelum kompetisi musim 2021 mulai bergulir.
Menanggapi hal ini, PT LIB menyatakan bahwa pada dasarnya tak ada masalah untuk menggelar turnamen pramusim.
Akhmad Hadian Lukita bahkan mengatakan bahwa turnamen untuk pramusim itu sudah ada dalam rencana PT LIB.
Baca Juga: Pesan Fakhri Husaini ke Bagus Kahfi Sebelum Malam Ini ke Belanda
Hanya saja, untuk saat ini PT LIB lebih memilif fokus untuk mendapatkan kepastian Liga 1 2021 terlebih dahulu.
"Kalau rencana pastinya ada. Tapi belum dirancang karena menyangkut kepastian waktu Liga 1 dahulu," kata Akhmad Hadian Lukita kepada BolaSport.com, Selasa (26/1/2021).
Tak hanya itu, menurut Hadian terkait jarak waktu yang dimiliki juga harus menjadi pertimbangan.
Seperti apabila Liga 1 dimulai Juni 2021, harusnya turnamen dimulai kapan, berapa lama bergulir, dan waktu selesainya bulan apa.
Hal seperti itu harus dipertimbangkan dengan baik dan tak boleh salah, oleh karena itu PT LIB memilih fokus ke Liga 1 2021 terlebih dahulu.
"Dan yang terpenting apakah masih ada space waktu sebelum Liga 1 berjalan. Oleh karena itu kami fokus buat mendapatkan izin kompetisi terlebih dahulu," ucapnya.
Baca Juga: Kekalahan di UFC 257 Bisa Ganggu Rencana Duel Conor McGregor vs Manny Pacquiao
Hadian juga mengatakan, apabila nantinya LIB sudah mengantongi izin dari Kepolisian Republik Indonesia (Polri) terkait bergulirnya Liga 1 2021, baru berpikir soal turnamen.
Sebab saat ini yang terpenting menurut Hadian yakni soal kepastian Liga 1 2021.
"Prioritas kami tetap izin liga 1 dulu. Kalau sudah keluar nantinya baru kami pikirkan itu turnamen pramusim," tuturnya.
Sementara itu, untuk saat ini PT LIB masih disibukkan dengan persiapan Liga 1 2021.