Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih baru timnas Indonesia wanita, Rudy Eka Priyambada mengungkapkan target PSSI untuk timnya ke depan.
Bahkan target tersebut merupakan progran jangka panjang PSSI untuk timnas Indonesia wanita.
Tidak tanggung-tanggung, Rudy Eka Priyambada mengatakan bahwa PSSI menargetkan timnas Indonesia wanita masuk 50 besar pada tahun 2028.
Namun memang bukan hal yang tidak mungkin jika melihat potensi yang dimiliki saat ini.
Baca Juga: Persija Jakarta Gelar Kompetisi Bertajuk Young Tiger League 2021
Apalagi timnas Indonesia wanita sedang alami perkembangan yang cukup pesat dari sebelumnya.
"Ini tuh targetnya panjang, PSSI itu menargetkan tahun 2028 tim wanita masuk rangking 50 besar di FIFA," katanya kepada awak media.
Saat ini Rudy Eka Priyambada tengah menunggu surat keputusan (SK) dari PSSI.
Baca Juga: Pesan Fakhri Husaini ke Bagus Kahfi Sebelum Malam Ini ke Belanda
Jika SK tersebut sudah keluar, mantan pelatih PS Tira tersebut berencana mulai mencari pemain untuk timnas Indonesia wanita pada bulan Februari.
"Saya saat ini masih menunggu SK dari PSSI. Saya sih menginginkan Februari sudah mulai bergerak mencari pemain," ucapnya.
Bukan tanpa alasan, saat ini timnas Indonesia wanita sudah ditunggu oleh beberapa event besar.
Bahkan nantinya event penutup timnas Indonesia wanita adalah Sea Games.
Baca Juga: Malam Ini Bagus Kahfi Berangkat ke Belanda dan Gabung FC Utrecht
"Kalau turnamen yang terdekat yang Genesys U-18 lalu turnamen U-15, U-18, Senior dan terakhir Sea Games. Untuk targetnya nanti harus lebih baik dari sebelumnya," ungkapnya.
Dalam event Sea Games nanti, Rudy Eka Priyambada sudah mempunyai target rersendiri untuk timnya.
Karena timnas Indonesia wanita belum pernah lolos grup, maka ia menargetkan timnya dapat melenggang hingga babak selanjutnya.
"Apalagi kita belum pernah lolos dari grup kan, jadi ingin lolos grup dulu. Kalau nantinya disuruh pegang semua tim ya saya siap saja, terlebih sudah punya tempat (latihan) sendiri juga kan di Pati," pungkasnya.
Baca Juga: Terima Tantangan Pelatih , Kapten Garuda Select Sukses Dapat Sepatu