Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arti Kunjungan CEO Barito Putera ke Rumah Rizky Pora

By Arif Setiawan - Rabu, 27 Januari 2021 | 18:00 WIB
Aksi pemain Barito Putera, Rizky Rizaldi Pora disaksikan pilar Bali United, Melvin Platje pada pekan kedelapan Liga 1 2019 di Stadion Demang Lehman, Martapura, 14 Juli 2019. (BANJARMASINPOST.CO.ID/APUNK)

BOLASPORT.COM - CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, berkunjung ke rumah Rizky Rizaldi Pora pada Selasa (26/1/2021).

Hasnuryadi mengaku kunjungan dilakukan untuk menjaga silaturahmi.

Selain itu, hal tersebut juga merupakan program dari Barito Putera untuk mewujudkan salah satu nilai inti klub yakni tentang kekeluargaan.

Seperti yang diketahui, Barito Putera memiliki delapan nilai inti.

Dilansir dari laman resmi Barito Putera, delapan nilai inti yang dimaksud adalah cinta, kekeluargaan, semangat, persatuan, harga diri, loyalitas, istiqomah dan warisan.

Baca Juga: Gara-gara Marc Marquez, Honda Tak Pernah Menangi Balapan MotoGP 2020

"Kunjungan saya ini untuk bersilaturahmi," kata Hasnuryadi.

"Karena memang PS Barito Putera ini dibangun dengan prinsip kekeluargaan,"

"Untuk itu disampaikannya bahwa kita ini keluarga, jadi sekali keluarga tetap keluarga," ujarnya.

Sementara itu, selaku tuan rumah, Rizki Pora menerima kehadiran Hasnuryadi dengan baik.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2020 - Ahsan/Hendra Raih Kemenangan Kesatu