Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Andrea Pirlo memberikan penjelasan terkait keputusan memasang kembali Dejan Kulusevski kala Juventus melawan SPAL dalam laga perempat final Coppa Italia.
Juventus menjamu SPAL di Allianz Stadium dalam pertandingan perempat final Coppa Italia 2020-2021, Rabu (27/1/2021) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Menghadapi SPAL, Juventus sukses berpesta gol ke gawang lawan dengan menggelontorkan empat gol tanpa balas.
Tanpa diperkuat Cristiano Ronaldo, Juventus membuka pesta gol lewat Alvaro Morata melalui titik putih pada menit ke-16.
Baca Juga: Barcelona Tekuk Rayo Vallecano, Lionel Messi Ukir Rekor Mengesankan
Gianluca Frabotta mampu menggandakan keunggulan Juventus berkat golnya pada menit ke-33.
Si Nyonya Tua menutup babak pertama dengan keunggulan 2-0.
Juventus menambah keunggulan melalui gol-gol dari Dejan Kulusevski pada menit ke-78 dan Federico Chiesa pada pengujung babak kedua.
Kemenangan 4-0 atas SPAL membuat Si Nyonya Tua melenggang ke semifinal Coppa Italia.