Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain PSIS Semarang Laris-manis, Ada Tim Amerika Latin Berminat Pinjam

By Wila Wildayanti - Jumat, 29 Januari 2021 | 06:00 WIB
Kapten PSIS Semarang, Hari Nur Yulianto, usai mencetak gol ke gawang Arema FC, Sabtu (14/3/2020) (TRIBUN JATENG/FRANCISKUS ARIEL SAPUTRA)

Tetapi saat ditanya, siapa pemain yang akan dipinjamkan dalam waktu dekat ini, Yoyok enggan menyebutkan siapa itu.

Baca Juga: Kongres Tahunan PSSI Mundur, PSIS Semarang Tak Masalah jika Liga 1 Dimulai Paruh Kedua

Hanya saja Yoyok mengatakan ada kabar bahwa salah satu pemain asingnya telah diminati oleh klub asal Malaysia dan Amerika Latin.

Saat berbicara pemain asing tentu saja yang dibahas antara lain Walance Costa, Jonathan Cantillana, dan Bruno Silva.

Dari ketiga pemain tersebut diantaranya telah dibidik oleh tim besar, walaupun hal itu belum resmi.

Namun, apabila ada surat resmi dari klub yang berminat dengan pemain lokal ataupun pemain asing, PSIS pun siap mendukung penuh.

Baca Juga: Asisten Pelatih Borneo FC Sambut Baik Wacana Vaksin untuk Pemain

Sementara itu terkait klub asal Amerika Latin ataupun Malaysia, Yoyok enggan menyebutkan nama klub yang berminat dengan pemainnya tersebut.

PSIS masih tunggu tawaran resmi nantinya.

"Rumornya pemain asing kami diminati klub asal Malaysia dan Amerika Latin, tapi belum ada kabar resminya. Tapi kalau ada PSIS tentu saja siap supoort penuh," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P