Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang atas Spurs dan Kembali ke 4 Besar, Juergen Klopp: Ini Liverpool Sesungguhnya

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 29 Januari 2021 | 13:10 WIB
Juergen Klopp menyebut kalau Liverpool yang sesungguhnya telah kembali usai menang atas Tottenham Hotspur dan kembali ke 4 besar. (TWITTER.COM/SOCCER_LADUMA)

BOLASPORT.COM - Juergen Klopp menyebut kalau Liverpool yang sesungguhnya telah kembali usai menang atas Tottenham Hotspur dan kembali ke 4 besar.

Liverpool menjalani laga tandang melawan Tottenham Hotspur pada pekan ke-20 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Tottenham Hotspur, Kamis (28/1/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Liverpool sukses mencukur Spurs dengan skor meyakinkan 3-1.

Spurs sebenarnya sempat unggul lebih dulu pada menit ke-4 lewat gol penyerang asal Korea Selatan, Son Heung-Min.

Akan tetapi, Son telah berada di posisi offside terlebih dulu sebelum mencetak gol ke gawang Liverpool.

Baca Juga: Thiago Alcantara, Pemain Liverpool Paling Kasar Bikin Harry Kane Cedera

Liverpool akhirnya unggul lebih dulu pada masa injury time babak pertama, tepatnya menit ke-45+4, lewat Roberto Firmino.

Babak pertama pun berakhir dengan keunggulan 1-0 untuk Liverpool.

Pada babak kedua, Liverpool langsung tancap gas dan menggandakan keunggulan menit ke-47.

Trent Alexander-Arnold sukses mengonversi bola rebound hasil tendangan Sadio Mane menjadi gol.

Hanya dua menit berselang, Pierre-Emile Hojbjerg memperkecil ketertinggalan untuk Spurs menjadi 1-2 pada menit ke-49.

Baca Juga: Jose Mourinho Ngamuk, Bek Spurs Minggat Saat Jeda Babak Pertama Lawan Liverpool

TWITTER.COM/LFCDATA
Selebrasi Trent Alexander-Arnold usai mencetak gol ke gawang Tottenham Hotspur.

Mane akhirnya menyudahi perlawanan Spurs dalam laga tersebut dengan mencetak gol ketiga Liverpool pada menit ke-65.

Dengan kemenangan tersebut, Liverpool akhirnya meraih kemenangan pertama mereka pada 2021.

Selain itu, Liverpool juga kembali ke empat besar klasemen Liga Inggris dengan koleksi 37 poin dari 20 laga yang sudah mereka jalani.

Sebelumnya, Liverpool sempat digeser oleh West Ham United yang menang atas Crystal Palace dengan skor 3-2.

Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengaku sangat senang dengan kemenangan tersebut.

Baca Juga: Kepala Bocor, Gelandang Liverpool Nekat Main Terus Lawan Spurs

Klopp juga menyebut kalau permainan yang ditunjukkan anak-anak asuhnya adalah kemampuan Liverpool sesungguhnya.

"Kami mencetak gol pada momen yang tepat, gol indah," kata Klopp kepada BT Sport yang dilansir BolaSport.com.

"Orang yang tepat mencetak gol. Semuanya bagus, kecuali Joel Matip harus keluar lapangan."

"Apa yang saya lihat hari ini bukan tentang performa, ini tentang siapa kami. Itulah kami."

"Hari ini, khususnya pada babak kedua, adalah kami yang sebenarnya."

"Malam ini adalah pertarungan besar dan permainan sepak bola yang hebat," tutur Klopp menambahkan.

Liverpool sebelumnya memang sempat mengalami masalah ketajaman dan kemenangan di Liga Inggris.

Baca Juga: Fabinho dan Matip Cedera, Juergen Klopp Umumkan Liverpool Cari Bek Baru dalam 3 Hari ke Depan!

TWITTER.COM/LIVERPOOLFC
Liverpool sukses mencuri 3 poin di markas Tottenham Hotspur dalam laga penutup pekan ke-20 Liga Inggris

Bahkan, sebelum bertemu Spurs, The Reds gagal mencetak gol dalam empat laga terakhir di Liga Inggris 2020-2021.

Liverpool juga tidak merasakan kemenangan sama sekali dalam lima laga terakhir sebelum berjumpa Spurs.

Padahal, Liverpool sempat menghajar Crystal Palace dengan skor 7-0 sebelum mengalami paceklik kemenangan.

Kini, Liverpool terpaut tujuh poin dari Manchester City yang berada di puncak klasemen dengan koleksi 41 poin dan baru bermain 19 laga.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Liverpool Bangkit dari Kubur, Man City Kokoh di Puncak

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P