Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSM Makassar akhirnya resmi melepas Asnawi Mangkualam ke klub Korea Selatan, Ansan Greeners.
Kepastian itu terlihat dari pernyataan resmi PSM Makassar di media sosialnya yang dilihat BolaSport.com.
Dalam akun instagramnya, PSM Makassar rela melepas Asnawi Mangkualam ke klub K-League 2 itu walaupun kontraknya masih ada satu musim.
PSM Makassar ingin Asnawi Mangkualam bisa mengembangkan kariernya di Negeri Gingseng.
Sebelumnya pihak Ansan Greeners sudah mengumumkan akan mendatangkan Asnawi Mangkualam dengan durasi kontrak satu tahun serta opsi tambahan satu tahun ke depan.
Ansan Greeners mendatangkan Asnawi Mangkualam atas rekomendasi pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2020 - Anthony Bikin Andalan Malaysia Jadi Juru Kunci
Meski sudah diumumkan, rupanya PSM Makassar belum melepasnya secara resmi.
Namun akhirnya tim berjulukan Juku Eja itu secara resmi melepas pemain bek kanan tersebut ke Ansan Greeners.
“PSM Makassar dan klub K-League 2 Ansan Greeners sepakat melepas Asnawi Mangkualam.”
Baca Juga: Alasan Kamaru Usman Ingin Hadapi Jorge Masvidal Lagi
“Meski kontraknya masih tersisa semusim, PSM Makassar bersedia melepas demi pengembangan karier sang pemain,” tulis PSM Makassar.
PSM Makassar melepas Asnawi Mangkualam juga karena faktor ketidakjelasan kompetisi sepak bola di Indonesia.
Sampai saat ini, PSSI belum memutuskan kapan Liga 1 2021 dimulai.
Baca Juga: Tony Adams Tak Puas dengan Willian dan Kebijakan Transfer Arsenal
“PSM Makassar dengan bangga menyatakan dukungan penuhnya untuk salah satu talenta muda terbaiknya, Asnawi Mangkualam, untuk meniti karier sepak bola di luar negeri,” tulis PSM Makassar.
PSM Makassar mengucapkan rasa terima kasih kepada Asnawi Mangkualam yang sudah memperkuat tim sejak 2017.
Selama empat tahun di PSM Makassar, Asnawi Mangkualam mencetak dua gol dari 44 pertandingan.
Baca Juga: Pelatih Beri 2 Pilihan ke Khabib Nurmagomedov: Lawan GSP atau Pensiun
Ia juga membawa PSM Makassar meraih gelar juara Piala Indonesia 2019.
PSM Makassar pun berharap agar Asnawi Mangkualam sukses bersama Asnan Greeners.
“Terima kasih untuk dedikasi dan kenangan indahnya Asnawi Mangkualam.”
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2020 - Daddies Senang Lolos Semifinal
“Semoga dapat mengharumkan nama PSM Makassar dan Indonesia.”
“Semoga Ansan Greeners terus meraih kesuksesan di masa-masa mendatang,” tutup rilis PSM Makassar.