Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Butuh Pekerjaan, Striker Naturalisasi Ini Harap Liga Cepat Berjalan

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 1 Februari 2021 | 23:05 WIB
Selebrasi penyerang timnas Indonesia Alberto Beto Goncalves usai mencetak gol ke gawang timnas Malaysia pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (5/9/2019). (GERRY LOTULUNG/KOMPASCOM)

BOLASPORT.COM - Ketiadaan kompetisi membuat rasa rindu striker Sriwijaya FC, Alberto Goncalves membuncah.

Seperti diketahui, Liga 1 dan Liga 2 sudah mati suri hampir setahun lamanya.

Beto menilai vakumnya kompetisi selama itu sangat tidak masuk akal.

Baca Juga: Tanggapan Pelatih Bali United Terkait Peminjaman Malvin Platje ke Belanda

Terlebih Indonesia merupakan negara di mana olahraga sepak bola paling banyak digemari peminatnya.

"Tidak masuk akal kalau negara fanatik sepak bola seperti Indonesia tanpa liga," ucap Beto panggilan akrabnya, seperti dikutip dari Antara.

Penyerang berstatus pinjaman dari Madura United ini pun berharap PSSI segera menggulirkan kompetisi secepatnya.

Selain menjadi pelepas dahaga dan rasa rindu, bergulirnya kompetisi penting demi kelangsungan hidup para pelakunya.

Saat ini tak sedikit pemain seperti dirinya kekurangan pemasukan lantaran pemotongan gaji yang diberlakukan klub.

Belum lagi, pemain lain yang sudah tak diperpanjang kontraknya karena klub enggan mengambil risiko.

Tak sedikit dari mereka yang banting setir memutar otak untuk menghidupi keluarganya.

"Semoga liga cepat kembali lagi karena kami butuh kerja," harap Beto Goncalves.

Baca Juga: Pulang Kampung, Melvin Platje Berpeluang Bawa Klub Divisi Dua Belanda Main di Eredivisie Musim Depan

Sementara itu, PSSI selaku induk sepak bola Indonesia telah resmi menghentikan kompetisi musim 2020 dan akan mengantinya dengan musim 2021.

Namun sayangnya, hingga saat ini belum ada kepastian jadwal kapan kompetisi 2021 akan dimulai.

Belum lagi PSSI tak kunjung mendapatkan izin menggelar pertandingan dari pihak kepolisian.

Terbaru, PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) tengah berjuang mencari izin pasca pelantikan Kapolri baru beberapa waktu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P