Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins akan menjadikan rekan setimnya, Joan Mir, sebagai rival utama pada MotoGP 2021.
Alex Rins mulai menyibukkan diri dengan melakukan berbagai persiapan guna menghadapi kerasnya kompetisi oada MotoGP 2021.
Motivasi Alex Rins untuk menggapai prestasi tertinggi kian bertambah dengan hasil impresif yang diraih Joan Mir.
Cedera pada awal musim membuat Rins gigit jari karena melihat Mir menjadi juara meski dia awalnya lebih dijagokan.
Baca Juga: Jelang MotoGP 2021, Dorna Negosiasi Tentang Kehadiran Penonton
Prestasi Mir tersebut membuat Rins berharap bisa mendapat giliran untuk menjadi juara pada MotoGP 2021.
Rins siap menjadikan sang partner sebagai rival utama pada musim depan.
"Dia melakukan sebuah pekerjaan yang hebat pada musim lalu," kata Rins, dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Musuh pertama Anda selalu rekan setim Anda, Saya akan memberikan 100 persen dan berusaha untuk bisa mengalahkannya," imbuhnya.
Baca Juga: Maverick Vinales Tidak Melihat Joan Mir Sosok Berbahaya pada MotoGP 2021
Mir bukan satu-satunya sosok yang ingin dikalahkan Rins.
Rins juga masih menantikan kembalinya Si Alien, Marc Marquez (Repsol Honda), yang hingga kini belum diketahui kapan akan kembali ke lintasan.
Seperti diketahui, Marquez harus menjalani masa pemulihan yang panjang akibat cedera patah tulang lengan kanan yang dia derita.
Marquez telah melewatkan balapan MotoGP sejak seri pembuka pada musim lalu, tepatnya di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada pertengahan Juli.
Rins sendiri mengaku tidak tahu mengenai kondisi terkini dari rekan senegaranya tersebut.
"Marc sejak dulu tidak pernah mengumbar kehidupan pribadinya. Situasinya sangat sulit untuk dinilai karena kita tak tahu kondisinya, " tutur Rins.
"Semua orang terus membicarakannya, tetapi saya rasa tidak akan ada yang tahu kebenarannya sampai akhir nanti," imbuhnya.
Rins musim lalu menempati posisi ketiga pada klasemen akhir MotoGP. Mir mencatat empat hasil podium dengan satu kemenangan.
Baca Juga: 'Franco Morbidelli Sebenarnya Bisa Jadi Juara Dunia MotoGP 2020'