Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Akibat tak ada kejelasan kompetisi sepak bola Indonesia, Persebaya Surabaya harus kehilangan seluruh pemain asingnya.
Kepergian pemain asing Persebaya dimulai pada Desember 2020.
Dalam satu bulan, skuad Bajul Ijo kehilangan sebanyak tiga pemain asing.
Tiga nama yang dimaksud yakni Makan Konate, David da Silva dan Mahmoud Eid.
Setelah itu tercatat Persebaya hanya menyisakan satu pemain asingnya atas nama Aryn Williams.
Baca Juga: Kapten Persela Sebut Aneh Liga Baru tanpa Turnamen Pramusim
Namun pada pertengahan Januari, akhirnya pemain asal Australia ini juga putuskan untuk mengundurkan diri.
Alhasil kini Persebaya sudah tak memiliki satupun pemain asing.
Untuk selanjutnya, Persebaya berharap pemain lainnya tak ikuti jejak dari Makan Konate dkk.