Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menit Bermain Egy Semakin Hilang, Kontrak Baru dari Lechia Gdansk Juga Tak Kunjung Diumumkan

By Bagas Reza Murti - Selasa, 2 Februari 2021 | 10:50 WIB
Egy Maulana Vikri kembali dipercaya bermain pada laga Lechia Gdansk melawan klub promosi, Podbeskidzie Bielsko-Biała di Stadion Energa Gdansk, dalam pekan ke-5 Ekstraklasa, Sabtu (26/9/2020). (EN.SPORTPLUS.COM.LIVE/FOOTBALL/EKSTRAKLASA)

BOLASPORT.COM - Pemain muda Indonesia Egy Maulana Vikri dalam situasi kompleks, menit bermainnya hilang serta Lechia belum juga mengumumkan kontrak baru untuknya.

Egy Maulana Vikri belum tampil lagi untuk Lechia Gdansk pada paruh kedua Ekstraklasa musim 2020-2021.

Dalam laga perdana paruh kedua melawan Jagiellonia Bialystok, Sabtu(30/1/2021), Egy hanya duduk di bangku cadangan Lechia Gdansk.

Pada laga yang dimenangi Jagiellonia 2-0 itu, Egy tidak diberi kesempatanbermain oleh pelatih Piotr Stokowiec.

Stokowiec lebih memilih mencoba beberapa pemain barunya dalam laga ini, yakni Joseph Ceesay dan Jan Bieganski.

Baca Juga: Liverpool Lepas Takumi Minamino, 3 Klub Wujudkan Transfer Domino

Pelatih asal Polandia juga sempat mengutarakan kekesalannya kepada gelandang Jakub Kaluzinski, yang harus menerima kartu merah dalam laga ini.

Akibat insiden itu, Stokowiec juga mesti mempertimbangkan dalam pemilihan pemain pengganti.

"Dia (Kaluzinski) tidak berperilaku sebagaimana mestinya dan saya tidak ingin memaafkannya," kata Stokowiec dikutip BolaSport.com dari Lechia.gda.pl.