Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eks Pemain Persib dan Arema FC Bela 4 Klub Dalan Kurun Waktu 2 Tahun

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 2 Februari 2021 | 14:30 WIB
Selebrasi bomber Persib Bandung, Jonathan Bauman, seusai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan pa (Olla)

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Persib Bandung dan Arema FC, Jonathan Bauman, baru saja menandatanganj kontrak dengan klub divisi dua Ekuador.

Klub yang dituju Jonathan Bauman saat ini adalah Mushuc Runa FC.

Sebelumnya Jonathan Bauman tercatat sebagai pemain Quilmes Atletico Club, klub dari divisi dua Argentina.

Perpindahannya dari Quilmes Atletico Club ke Mushuc Runa FC nyatanya meninggalkan sebuah catatan menarik untuknya.

Baca Juga: Gelandang Andalan Shin Tae-yong Ini Sukses Buat PSMS Kepincut

Catatan tersebut adalah di mana Jonathan Bauman sering berganti klub.

Buktinya saja, sejak jalani kontrak profesional pertamanya bersama Colon pada 2009 lalu, setidaknya Jonathan Bauman sudah membela beberapa klub.

Tercatat hingga saat ini ia berpindah sari satu klub ke klub lain sebanyak 15 kali.

Perpindahannya sendiri dilakukan Jonathan Bauman dalam kurun waktu 12 tahun.

Baca Juga: Pemain Lokal Diharapkan Jangan Ikuti Pilar Asing Tinggalkan Persebaya

Bahkan, sejak meninggalkan Persib Bandung pada tahun 2019, ia sudah membela empat klub dalam kurun waktu dua tahun.

Klub pertama yang dibelanya adalah Kedah FA pada 6 Januari 2019, lalu berpindah ke Arema FC pada 25 Januari 2020.

Tak berselang lama ia pindah ke Quilmes Atletico Club pada 26 Oktober 2020 dan sekarang berlabuh di Mushuc Runa FC tepat pada hari ini 2 Februari 2021.

Maka sudah tidak aneh jika Jonathan Bauman pindah ke klub lain dalam waktu yang singkat.

Baca Juga: Menit Bermain Egy Semakin Hilang, Kontrak Baru dari Lechia Gdansk Juga Tak Kunjung Diumumkan

Hingga saat ini, catatan terbaiknya adalah kala membela tim Persib Bandung.

Pasalnya dalam 26 laga yang dijalaninya, ia sukses memberikan 12 gol untuk tim berjulukan Maung Bandung itu.

Padahal sebelumnya, bahkan hingga saat ini, ia belum pernah mencetak lebih dari 10 gol dalam kariernya di sebuah klub.

Meski memiliki catatan apik, ia harus terdepak dari Persib Bandung karena perpindahan kursi kepelatihan saat itu.

Jonathan Bauman memang selalu menjadi pilihan kala dilatih oleh Mario Gomez.

Baca Juga: Gara-gara Satu Hal, Bek Persib Ini Langsung Idolai Ferdinand Sinaga

Namun saat berpindah ke Miljan Radovic, terjadi perombakan total pemain asing.

Pemain seperti Jonathan Bauman dan Ezechiel Ndouassel harus rela berpindah klub.

Posisinya pun digantikan oleh, Rene Mihelic dan Srdan Lopicic.

Pasalnya untuk kuota Asia, kontak Oh In-Kyun memang tidak diperpanjang dan digantikan oleh Arthur Gevorkyan.

Baca Juga: Pelatih Madura United Sambut Wacana PSSI Gelar Turnamen Pramusim

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P