Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis Taiwan, Tai Tzu Ying, masih menjadi tunggal putri nomor satu dalam update peringkat dunia terbaru.
Posisi Tai Tzu Ying sebagai ratu bulu tangkis tidak tergoyahkan ketika Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) membuka kembali peringkat pemain pasca-dibekukan sejak Maret 2020.
Tai Tzu Ying masih berada di posisi teratas dalam update peringkat dunia pada pekan kelima (2/2/2021).
Koleksi poin Tai Tzu Ying bahkan menembus 100 ribu setelah menjadi juara BWF World Tour Finals 2020 dan dua kali menjadi runner-up di Leg Asia.
Baca Juga: Update Peringkat Dunia - Marcus/Kevin Masih No 1, Duo Anak Ajaib Naik 35 Posisi
Sementara itu, peringkat kedua masih dihuni oleh Chen Yu Fei (China) meski sang pemain tidak pernah tampil sejak pandemi Covid-19 memaksa kompetisi dihentikan.
BWF memang memberi kompensasi bagi pemain yang tidak dapat tampil selama masa pandemi dengan mempertahankan koleksi poin mereka dari periode sebelumnya.
Adapun bagi pemain yang lebih beruntung, mereka bisa menambah poin dari turnamen terkini meski tetap dengan acuan akumulasi poin terbanyak yang diraih dari 10 turnamen.
Carolina Marin (Spanyol) dalam hal ini diuntungkan setelah sukses merebut dua gelar dan 1 hasil runner-up pada Leg Asia.
Baca Juga: Update Peringkat Dunia - Praveen/Melati Bertahan, Hafiz/Gloria Merangkak
Marin naik dua posisi ke peringkat ketiga dengan koleksi 95.800 poin.
Pemenang medali emas Olimpiade itu tersebut menggeser dua pebulu tangkis Jepang, Nozomi Okuhara dan Akane Yamaguchi, yang absen dari Leg Asia.
Anak ajaib, An Se-Young (Korea Selatan), juga memperbaiki peringkatnya setelah selalu mencapai semifinal pada tiga turnamen di Leg Asia.
An kini bertengger di peringkat delapan dunia.
Baca Juga: Update Peringkat Dunia - Meski Nirgelar, Anthony Ginting Naik 1 Posisi
Hasil minor diraih para pebulu tangkis tunggal putri Indonesia.
Gregoria Mariska Tunjung turun satu setrip ke peringkat 22 setelah tak pernah melaju lebih jauh dari babak kedua pada Thailand Open I dan Thailand Open II.
Gregoria digusur oleh pemain Rusia, Evgeniya Kosetkava, yang diuntungkan dengan tambahan poin dari debut di BWF World Tour Finals.
Baca Juga: Dulu Dipuji Kini Dicela, Legenda Bulu Tangkis Indonesia Terancam Lengser dari Kursi Pelatih Malaysia
Pemain tunggal putri tanah air lainnya, Fitriani, juga turun ke peringkat 36 setelah tidak diikutkan ke Leg Asia karena mengalami cedera.
Adapun, Ruselli Hartawan tak mampu memperbaiki posisinya setelah tak pernah lolos dari babak pertama pada penampilannya di Thailand Open I dan Thailand Open II.
Ruselli masih tertahan di peringkat 37 dengan koleksi 34.720 poin. Dia hanya tertinggal 554 poin dari Fitriani.
Peringkat dunia tidak akan mengalami perubahan setidaknya dalam beberapa pekan ke depan.
Kompetisi tepok bulu akan mengalami jeda selama satu bulan sebelum dimulai kembali dengan German Open 2021 (Super 300) pada 9-14 Maret mendatang.
Peringkat Dunia BWF untuk Sektor Tunggal Putri pada Pekan Kelima (2 Februari 2021)
1. Tai Tzu Ying (Taiwan) 106.075
2. Chen Yu Fei (China) 96.465
3. Carolina Marin (Spanyol) 95.800 (▲2)
4. Nozomi Okuhara (Jepang) 91.586 (▼1)
5. Akane Yamaguchi (Jepang) 87.220 (▼1)
6. Ratchanok Intanon (Thailand) 80.285
7. Pusarla V. Sindhu (India) 76.034
8. An Se-young (Korea Selatan) 74.478 (▲2)
9. He Bing Jiao (China) 65.590 (▼1)
10. Michele Li (Kanada) 67.550 (▼1)
-------------------------
22. Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) 46.150 (▼1)
36. Fitriani (Indonesia) 35.274 (▼1)
37. Ruselli Hartawan (Indonesia) 34.720
Baca Juga: BWF Tunda Penyelenggaraan New Zealand Open 2021