Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Liga 1 2021 di Kota Solo dan Dua Tim Ini Tampil di Laga Pembuka

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 4 Februari 2021 | 19:35 WIB
Stadion Manahan, Solo (DOK. KEMENTERIAN PUPR)

BOLASPORT.COM - PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) menggelar pertemuan dengan Kemenpora di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (2/2/2021).

Dalam pertemuan itu, PSSI kabarnya memberikan dan menjelaskan materi presentasi rencana untuk menggulirkan kembali Liga 1 2021.

Dalam paparannya, PSSI ingin Liga 1 2021 dipusatkan di Kota Solo, Jawa Tengah.

Banyak alasan yang membuat federasi sepak bola Indonesia itu ingin menggelar Liga 1 2021 di tempat kelahiran Presiden Joko Widodo.

Selain menjelaskan rencana menggulirkan Liga 1 2021 di Solo, PSSI juga memaparkan tentang penerapan protokol kesehatan, antisipasi kedatangan suporter, dan kompetisi digelar setelah lebaran.

Nantinya ada beberapa klub Liga 1 2021 yang akan bermarkas di Stadion Manahan, Solo, salah satunya adalah Persija Jakarta.

Baca Juga: Presentasi Indonesia dalam Pencalonan Tuan Rumah Olimpiade 2032 Meyakinkan  

Selanjutnya klub-klub Liga 1 2021 juga akan bermarkas di Yogyakarta.

Di Kota Pelajar itu ada tiga venue yang bisa digunakan untuk tempat bergulirnya Liga 1 2021 yakni Stadion Maguwoharjo, Stadion Sultan Agung, dan Stadion Mandala Krida.