Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan juara kelas ringan UFC, Rafael dos Anjos, mengatakan ingin menghadapi Conor McGregor dan Tony Ferguson.
Rafael dos Anjos sedang mencoba untuk menulis ulang sejarah dirinya setelah meraih kemenangan atas Paul Felder pada November 2020 silam.
Setelah kemenangan itu, posisi Rafael Dos Anjos di peringkat UFC langsung naik dengan menghuni tempat ke-7.
Menghuni peringkat ketujuh membuat petarung Brasil itu ingin mendapatkan lawan dari posisi teratas kelas ringan.
Baca Juga: Ketika Conor McGregor Jualan dengan Gaya S3 Marketing di Media Sosial
Dos Anjos kemudian membidik Conor McGregor yang baru saja dikalahkan Dustin Poirier pada Januari 2021 lalu.
Buntut hasil minus itu, McGregor kini mendekam di posisi keenam.
Jika duel tersebut dijadwalkan oleh UFC, Dos Anjos sesumbar bisa mengalahkan McGregor.
Itu disebabkan Dos Anjos memiliki gaya bertarung yang dipandang akan menyulitkan sosok berjuluk The Notorious itu.
"Saya pikir saya lawan yang sangat buruk untuk Conor. Terutama untuk gaya bertarung saya, tendangan dan posisi southpaw saya, jepitan saya, dan keahlian gulat saya," kata Dos Anjos dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie.
Baca Juga: Joan Mir: Gelar Juara Dunia MotoGP Lebih Bernilai Saat Ada Marquez
Sebelumnya Dos Anjos dan McGregor memiliki sejarah pernah dijadwalkan untuk saling bertarung pada UFC 196.
Akan tetapi, Dos Anjos mengalami patah kaki dan memaksa mundur dari pertarungan.
Posisi petarung 36 tahun itu kemudian digantikan oleh Nate Diaz untuk menghadapi McGregor.
Kendati demikian, Dos Anjos tidak hanya terpaku pada McGregor sebagai lawan berikutnya.
Baca Juga: Presentasi Indonesia dalam Pencalonan Tuan Rumah Olimpiade 2032 Meyakinkan
Dia juga ingin menghadapi Tony Ferguson sekaligus membalaskan dendam padanya.
Menurut sejarah, Ferguson dahulu pernah menumbangkan Dos Anjos saat bertarung pada Novembe 2016 silam.
"Ferguson, dia datang dari dua kekalahan saat ini, tetapi dia di atas saya dalam peringkat dan bisa menjadi lawan yang bagus untuk saya," tutur Dos Anjos.
"Tony adalah orang yang mengalahkan saya pada pertarungan setelah saya kehilangan sabuk juara saya."
"Ini bisa menjadi cara yang baik bagi saya untuk membangun dan menulis ulang sejarah saya lagi. Rematch itu juga keren untuk diwujudkan," tutur dia melanjutkan.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Jamin Bakal Buat KO Leon Edwards
Di sisi lain, Dos Anjos juga terbuka untuk menghadapi petarung kelas ringan lainnya, seperti Justin Gaethje, Michael Chandler, dan Charles Oliveira.
"Saya pikir siapa pun di depan saya dalam peringkat akan menjadi pertarungan yang bagus," imbuh Dos Anjos.
"Saya mendengar Gaethje menyebut nama saya, kemudian Oliveira, bahkan Chandler."
"Jadi ada begitu banyak pilihan, tapi saya cukup terbuka untuk melawan semua orang itu. Gaethje, Oliveira, Tony, Chandler, dan Conor," ucapnya meneruskan.
Baca Juga: Akhir Bulan Ini, Honda Bakal Rilis Tim MotoGP 2021 dengan Marc Marquez