Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain muda Chelsea, Mason Mount, menyesalkan ia tidak bisa mencetak gol pada saat timnya menang versus Tottenham Hotspur.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Tottenham Hotspur menjamu Chelsea dalam laga pekan ke-22 Liga Inggris di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (4/2/2021) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
The Blues tampil mendominasi. Alhasil, mereka pulang membawa tiga poin dari kandang Spurs.
Penalti Jorginho pada menit ke-24 sukses mengunci kemenangan skuad asuhan Thomas Tuchel.
Mason Mount menyesalkan ia tidak ikut mencatatkan nama di papan skor.
Ia pun sempat membahasnya bersama sang pelatih, Thomas Tuchel, di terowongan menuju ruang ganti pada akhir babak pertama.
“Saya mengatakan bahwa seharusnya saya bisa mencetak 1-2 gol. Saya dan Tuchel sepakat saya harus lebih efektif lagi di depan gawang,” kata Mount, dikutip BolaSport.com dari Metro.
Baca Juga: Bangganya Thomas Tuchel dengan Skuad Chelsea Usai Curi 3 Poin dari Spurs
Mount menyayangkan keinginannya tak terwujud hingga akhir pertandingan.
“Hari ini saya tidak bisa mencetak gol, dan saya harus mengoreksinya pada pertandingan Chelsea yang akan datang. Saya bermain agak ke belakang akhir-akhir ini, jadi saya harus memperbaiki penyelesaian akhir saya,” ucap dia lagi.
London: so, so BLUE. ????#TOTCHE pic.twitter.com/M4c4umvWoj
— Chelsea FC (@ChelseaFC) February 4, 2021
Statistik pada akhir laga menunjukkan The Blues memimpin penguasaan bola dengan 58 persen.
Dari segi peluang, Chelsea memiliki 18 yang 2 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Adapun Tottenham Hotspur mempunyai 7 kesempatan dengan 2 menuju ke gawang.
Baca Juga: Chelsea Hajar Tottenham 1-0, Thomas Tuchel Samai Rekor Jose Mourinho
Mount menilai timnya sudah tampil bagus meski seharusnya bisa mencetak lebih banyak gol.
“Seharusnya Chelsea membuat lebih banyak gol. Kami butuh lebih efektif di depan gawang dan harus memperbaiki aspek itu. Namun, menurut saya Chelsea bisa menguasai bola dengan baik sepanjang laga,” ujar pemain berumur 22 tahun itu.
“Bermain di kandang Tottenham selalu sulit karena mereka bermain menyerang dan mengincar gol. Akan tetapi Chelsea bisa bermain dengan baik,” tutur Mount melanjutkan.
The match-winner! ????#TOTCHE pic.twitter.com/pTAShMG3H8
— Chelsea FC (@ChelseaFC) February 5, 2021
Tiga poin atas Tottenham Hotspur membuat Chelsea kini berada pada posisi keenam klasemen sementara.
Mason Mount dkk mengoleksi 36 angka dari 22 pekan Liga Inggris.
Mereka juga sudah melewati tiga pertandingan tanpa terkalahkan sejak Tuchel datang menggantikan Frank Lampard pada akhir Januari lalu.