Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Stipe Miocic Punya Jurus Baru untuk Hajar Francis Ngannou Lagi pada UFC 260

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 5 Februari 2021 | 17:10 WIB
Stipe Miocic berhasil mempertahankan gelar juara divis kelas berat saat berhadapan Daniel Cormier di UFC 252, Las Vegas, Amerika Serikat, Minggu (16/8/2020) WIB. (TWITTER.COM/UFC)

BOLASPORT.COM - Juara kelas berat UFC, Stipe Miocic, mengaku sudah mempelajari jurus-jurus baru untuk menghadapi Francis Ngannou pada UFC 260.

Dahulu pada UFC 220, Francis Ngannou menghadapi Stipe Miocic dengan upaya untuk mengambil sabuk juara kelas berat miliknya.

Akan tetapi, upaya Francis Ngannou kemudian gagal setelah dinyatakan kalah dari Stipe Miocic melalui keputusan angka mutlak.

Miocic mampu meredam kekuatan tinju Ngannou dengan merapatkan tubuhnya dan menguras stamina lawan melalui upaya takedown.

Baca Juga: Marc Marquez Datang, Masalah Honda di MotoGP Dijamin Melayang

Ngannou sendiri mampu bangkit dari kekalahannya tersebut.

Setelah menelan satu kekalahan lain, petarung berjuluk Predator itu sukses mendapatkan empat kemenangan beruntun.

Menariknya, empat kemenangan beruntun yang dipetik Ngannou tersebut semuanya merupakan kemenangan KO pada ronde pertama.

Di sisi lain, Miocic disibukkan dengan pertarungan trilogi melawan Daniel Cormier.

Baca Juga: Melihat Hasil Franco Morbidelli, Yamaha Masih Sulit Kejar Konsistensi

Miocic juga kalah pada pertemuan pertama sebelum memborong kemenangan pada dua pertemuan terakhir dengan Cormier.

Kemenangan terakhir atas Cormier menegaskan status Miocic sebagai juara di kelas berat.

Miocic menjadi juara kelas berat sebanyak dua kali dan sukses mempertahankan gelarnya sebanyak empat kali.

Miocic sendiri percaya diri dengan kemampuannya.

Baca Juga: Rekan Seperguruan Mike Tyson Dapat Gelar Comeback Terbaik UFC 2020

Meski begitu, dalam Oral Sessions podcast with Renee Paquette, Miocic tetap memuji Ngannou sebagai sosok petarung yang tangguh.

"Francis adalah petarung yang sangat tangguh," kata Miocic dikutip BolaSport.com dari MMA Junkie.

"Dia telah membuat semua orang KO dan, sayangnya, dia harus menghadapi saya lagi. Itu bagian yang buruk."

Miocic telah menyiapkan jurus-jurus baru untuk kembali mengalahkan Ngannou.

Baca Juga: Conor McGregor Pamer Kondisi Kaki yang 'Mati' Ditendang Dustin Poirier

"Saya tahu, saya semakin tua, tetapi saya menjadi lebih bijaksana dan saya punya beberapa trik baru," ujar petarung yang usianya sudah 38 tahun tersebut.

"Peribahasa mengatakan Anda tidak bisa mengajari anjing tua sebuah trik baru, tetapi itu tidak benar."

"Saya telah belajar banyak dalam beberapa tahun terakhir. Pertandingan nanti akan membuahkan hasil yang sama."

"Saya akan keluar dengan sabuk juara di pinggang saya dan tetap [menjadi juara]," katanya melanjutkan.

Baca Juga: Khamzat Chimaev Jamin Bakal Buat KO Leon Edwards

Pertandingan ulang Miocic vs Ngannou akan menjadi tajuk utama acara UFC 260 di Las Vegas, AS, pada 27 Maret 2021.

Seandainya Miocic berhasil menumbangkan Ngannou lagi, sosok petarung tangguh lain siap menanti Miocic.

Mantan penguasa kelas berat ringan UFC, Jon Jones, kabarnya bakal menjadi calon lawan untuk pemenang laga Miocic vs Ngannou.

Soal potensi laga melawan Jones, Miocic memilih santai.

"Saya sudah mendengarnya," tutur lulusan Trevecca Nazarene University itu.

"Saya akan melawan siapa saja. Untuk saat ini, tugas yang saya hadapi dan satu-satunya yang saya pikirkan, adalah Francis," tandasnya.

Baca Juga: Alasan BAM Mungkin Tak Kirim Pemain Elite ke All England Open 2021

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P