Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tottenham Hotspur, Tim Terburuk untuk Ditonton di Liga Inggris

By Adi Nugroho - Sabtu, 6 Februari 2021 | 07:00 WIB
Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memberikan arahan kepada Lucas Moura dan Erik Lamela dalam laga Liga Inggris kontra Chelsea di Tottenham Hotspur Stadium, Kamis (4/2/2021). (TWITTER.COM/UCLONCBSSPORTS)

BOLASPORT.COM - Pakar Liga Inggris, Paul Merson, menyebut Tottenham Hotspur adalah tim terburuk untuk ditonton di Premier League.

Tottenham Hotspur sempat digadang-gadang sebagai tim penantang gelar Liga Inggris 2020-2021.

Hal tersebut dikarenakan Tottenham berhasil menduduki puncak klasemen saat Premier League memasuki pekan ke-11 sampai 12.

Akan tetapi, anggapan tersebut kini mulai luntur seiring Tottenham yang mulai kendur.

Baca Juga: Mantan Pemain Bali United Resmi Perpanjang Kontrak di AZ Alkmaar

Sejak kalah 1-2 dari Liverpool dalam laga pekan ke-13 pada 16 Desember silam, Tottenham telah menelan enam hasil minor dari delapan kali bermain di Liga Inggris.

Rincian hasil minor dalam periode itu adalah kalah sebanyak empat kali dan imbang dua kali.

Penampilan tidak konsisten membuat Tottenham kini terdampar di urutan delapan klasemen sementara Premier League dengan raihan 33 poin dari 21 pertandingan.

Kini Tottenham terpaut tujuh angka dari tim yang menghuni urutan empat, Liverpool, dan tertinggal 14 angka dari pemuncak klasemen, Manchester City.

Baca Juga: Lebih Banyak Cedera daripada Main, Eden Hazard Masuk Daftar Terkutuk di Real Madrid