Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ambruk 3 Kali Beruntun di Rumah, Liverpool Dapat Kutukan Berumur 65 Tahun

By Sri Mulyati - Senin, 8 Februari 2021 | 08:45 WIB
KiperLiverpool, Alisson, saat melawan Manchester City dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (7/2/2021) pukul 23.30 WIB, di Stadion Anfield (TWITTER.COM/SQUAWKA)

BOLASPORT.COM - Liverpool mendapatkan rekor buruk yang sudah berumur 65 tahun setelah menelan tiga kali kekalahan beruntun di rumah sendiri.

Stadion Anfield tidak lagi menjadi rumah yang ramah bagi Liverpool akhir-akhir ini.

Dalam tiga laga terakhir di Liga Inggris, Liverpool terus menelan kekalahan kala bertanding di Anfield.

Yang terbaru, Liverpool takluk 1-4 dari sang pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Manchester City.

Kekalahan kali ini mencoreng citra Liverpool sebagai juara bertahan Liga Inggris.

Baca Juga: Masalah Transfer, Juergen Klopp Mungkin Akan Pindah ke Bayern Muenchen

Juara bertahan Liga Inggris tergolong jarang menelan tiga kekalahan beruntun di kandang dalam sejarah kompetisi.

Dilansir BolaSport.com dari Opta, hal ini terakhir kali terjadi pada Chelsea 65 tahun yang lalu.

Sama seperti Liverpool saat ini, Chelsea pernah tiga kali kalah beruntun di partai kandang Liga Inggris saat berstatus sebagai juara bertahan pada 1956.

Kekalahan beruntun ini membuat Liverpool semakin tertinggal poin dari Manchester City.