Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Yamaha mengalami musim penuh bencana pada MotoGP 2020. Namun, ada satu keunggulan mereka yang dilirik oleh sang rival, Honda.
MotoGP 2020 bagaikan sebuah roller coaster bagi Yamaha.
Yamaha sukses membuka MotoGP 2020 dengan performa yang nyaris tanpa cela, tetapi mereka justru merana menjelang berakhirnya kejuaraan.
Yamaha belum dapat mengatasi masalah lama mereka yaitu grip ban belakang.
Baca Juga: Andrea Dovizioso Tak Masuk Rencana Bos Honda pada MotoGP 2021
Yamaha juga harus menderita sanksi pengurangan poin akibat keteledoran menggunakan klep ilegal buatan vendor yang berbeda.
Tak cuma itu, klep asing itu tersebut menimbulkan masalah baru. Alokasi mesin yang makin terbatas membuat tenaga M1 kerap disunat demi memperpanjang usia mesin.
Pencapaian Yamaha pada MotoGP 2020 akhirnya menjadi anomali ketika mereka sanggup memborong kemenangan tetapi gagal mengamankan gelar juara.
Performa yang tidak konsisten menjadi alasannya.
Baca Juga: Fabio Quartararo: Yamaha M1 Harus Lebih Seimbang pada MotoGP 2021