Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain (PSG) mendapat kabar buruk jelang pertemuan dengan Barcelona pada leg pertama babak 16 Besar Liga Champions 2020-2021. Angel Di Maria terancam absen.
Dikutip BolaSport.com dari Marca, Angel Di Maria mengalami cedera otot pada laga versus Marseille, Minggu (7/2/2021) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Di Maria hanya menghabiskan 11 menit di lapangan sebelum digantikan Paolo Sarabia.
Hingga berita ini dibuat, belum ada diagnosis resmi soal kondisi eks pemain Real Madrid tersebut.
Namun, PSG masih bisa merebut kemenangan tanpa Di Maria pada laga di Stade Velodrome, Marseille, Prancis itu.
Mereka menang 2-0 atas tim tuan rumah.
Baca Juga: RESMI - Duel RB Leipzig Vs Liverpool Tidak Akan Dimainkan di Jerman
Pertandingan leg pertama 16 Besar Liga Champions akan berlangsung di markas Barcelona di Camp Nou, Selasa (16/2/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 dini hari WIB.
Pasukan Mauricio Pochettino akan ganti menjamu Lionel Messi dkk di Stade Parc des Princes pada 10 Maret 2021 waktu setempat atau 11 Maret pukul 03.00 dini hari WIB.
Baca Juga: Akui Sudah Kenal Dekat, Manuel Neuer Tak Takut Lawan Cristiano Ronaldo
Sosok Di Maria sendiri sempat ‘meramaikan’ tensi antara kedua klub sebelum pertemuan di Liga Champions nanti.
Ia menjadi sasaran kemarahan pelatih Barcelona, Ronald Koeman.
Koeman kesal karena Di Maria dianggapnya menjadi salah satu pihak yang terus menerus memberikan komentar mengenai masa depan bintang Barcelona, Lionel Messi.
Apalagi, Di Maria menyiratkan bujukan untuk rekan setimnya di tim nasional Argentina tersebut untuk hengkang dari Barcelona dan merapat ke PSG.