Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pemain Tira Persikabo dan Persela Lamongan, Loris Arnaud resmi berlabuh di salah satu klub Prancis, FC Versailles.
FC Versailles berkompetisi di kasta keempat Liga Prancis.
Melalui laman resmi klub, FC Versailles menyatakan bahwa Loris Arnaud menjadi rekrutan anyar tim.
FC Versailles pun menjelaskan perjalanan karier yang sudah dilewati pemain berusia 33 tahun tersebut.
Baca Juga: Laga Perdana bersama Rayong FC Telan Kekalahan, Eks Pemain Persiraja Tatap Pertandingan Berikutnya
“Di saat menanti bergulirnya Championnat National 2 yang kemungkinan dimulai dalam beberapa pekan ke depan, klub dengan senang mengumumkan kehadiran empat pemain baru,” tulis FC Versailles.
“Yang pertama tentunya tidak lain adalah Loris Arnaud. Pemain berusia 33 tahun yang pernah berlatih di PSG (Paris Saint-Germain), dan bermain di Ligue 1 antara 2007 dan 2010. Dia pernah juara bersama PSG di tahun 2008. Dia kemudian dipinjamkan ke Clermont dan Angers.”
“Dia pertama kali meninggalkan Prancis pada 2013 untuk bermain di klub Bulgaria, Chernomorets Bourgas, selama enam bulan. Pada September, di kembali ke Prancis untuk membantu US Orleans promosi ke Ligue 2," sambung pertanyaan tersebut.
Baca Juga: Luca Marini: Bertarung dengan Valentino Rossi Akan Menyenangkan
FC Versailles juga menyoroti petualangan Loris Arnaud saat berkarier di kompetisi Indonesia.
Pemain asal Prancis itu mulai menjajaki karier di Tanah Air pada tahun 2018. Persela Lamongan menjadi klub pertama Loris Arnaud di Indonesia.
Bersama Persela Lamongan, Loris Arnaud tampil cukup produktif, ia mampu mengoleksi 15 gol dan tujuh assist dari 29 pertandíngan di Liga 1 2018.
“Dia kembali meninggalkan Prancis pada 2016 menuju Vietnam untuk bergabung dengan Hanoi FC yang dibantunya menjadi juara," jelas FC Versailles.
Baca Juga: Satu Eks Pilar Barcelona yang Diimpikan Evan Dimas Supaya Gabung Persija
"Lalu di 2018 pergi ke Indonesia untuk memperkuat Persela Lamongan, dan di tahun berikutnya (2019) di Tira Persikabo. Sekarang dia kembali ke asalnya di Yvelines,"tulis tutup pernyataan tersebut.
Petualangan Loris Arnaud di kompetisi Indonesia terhenti pada akhir musim 2019.
Kontrak pemain yang berposisi sebagai penyerang itu tak diperpanjang Tira Persikabo.
Catatan Loris Arnaud bersama Tira Persikabo tak secemerlang saat di Persela Lamongan.
Di Tira Persikabo, Loris Arnaud hanya mencetak tujuh gol dan dua assist dari 21 pertandíngan di Liga 1 2019.