Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thiago, Pemain Bagus yang akan Terdepak jika Liverpool Kembali Normal

By Adi Nugroho - Selasa, 9 Februari 2021 | 23:45 WIB
Gelandang Liverpool, Thiago (kanan), menendang bola saat melawan Manchester City dalam laga pekan ke-23 Liga Inggris 2020-2021, Minggu (7/2/2021) pukul 23.30 WIB, di Stadion Anfield (TWITTER.COM/LFC)

BOLASPORT.COM - Gelandang Liverpool, Thiago Alcantara, disebut sebagai pemain bagus, namun dia diyakini akan terdepak jika The Reds sudah pulih.

Saat ini Liverpool sedang dalam kondisi yang tidak normal lantaran banyak pemain utamanya menepi karena cedera.

Ketidaknormalan itu terjadi karena Liverpool kehilangan nyaris seluruh bek tengah intinya.

Tiga bek senior Liverpool, Joe Gomez, Joel Matip, dan Virgil van Dijk, dibekap cedera dan diperkirakan harus menepi hingga musim 2020-2021 berakhir.

Dengan kehilangan tiga bek seniornya, praktis Liverpool mau tak mau harus mengandalkan pemain bertahan mudanya.

Baca Juga: Man United Vs West Ham - Solskjaer: Eric Bailly dan Paul Pogba Absen

Akan tetapi, karena jam terbang yang masih minim, bek-bek muda seperti Rhys Williams dan Nat Phillips jarang diberi kesempatan untuk bermain, terlebih di pertandingan-pertandingan melawan tim besar.

Hal itu membuat pelatih Liverpool, Juergen Klopp, harus memutar otaknya dan dia pun memutuskan untuk memasang dua gelandangnya, Fabinho dan Jordan Henderson, sebagai bek secara bergantian.

Strategi dadakan itu juga berimbas pada lini tengah Liverpool.

Ditinggal Fabinho dan Jordan Henderson, Liverpool terpaksa mesti kerap kali bongkar pasang untuk mengoptimalkan lini tengahhnya.