Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kena PHP Persija, Klub Liga Malaysia Ini Temukan Penggati Marko Simic

By Alif Mardiansyah - Kamis, 11 Februari 2021 | 11:45 WIB
Striker asing Persija Jakarta, Marko Simic, sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Salah satu klub Liga Malaysia sudah menemukan pengganti Marko Simic seusai terkena PHP (Pemberian Harapan Palsu) oleh Persija Jakarta.

Penyerang asing Persija Jakarta, Marko Simic, memang sempat santer diisukan akan berkiprah di Liga Malaysia belum lama ini.

Desas-desusnya, Persija Jakarta telah setuju untuk meminjamkan Marko Simic ke klub Liga Malaysia bernama Melaka United.

Kabar mengenai Persija Jakarta yang memberikan lampu hijau kepada Marko Simic untuk hijrah ke Liga Malaysia itu pernah terlontar oleh Datuk Mohd Saiful Mat Sapri.

Perlu diketahui, Mohd Saiful merupakan Chief Executive Officer (CEO) Melaka United.

Datuk Mohd Saiful Mat Sapri mengakui kepada media asal Malaysia, Cakap Sukan, kalau Melaka United telah mendapatkan restu dari Persija Jakarta untuk meminjam Marko Simic, 30 Januari 2021.

Rencananya, Melaka United akan merampungkan transfer Simic seusai status keberhasilan mendapatkan incaran lainnya, Ivan Lendric.

Baca Juga: Lampang FC Bocorkan Satu Hambatan Todd Rivaldo Ferre di Liga Thailand

"Kami sudah menghubungi klubnya, Persija Jakarta, tentang niatan mendapatkan striker produktif ini (Simic) sebagai pemain pinjaman untuk bermain di kompetisi Liga Malaysia musim 2021," kata Datuk Mohd Saiful Mat Sapri seperti dilansir oleh BolaSport.com dari Cakap Sukan.