Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lolos dari Pemecatan BAM, Pemain Ganda Campuran Ini Justru Rela Mundur

By Nestri Yuniardi - Jumat, 12 Februari 2021 | 10:42 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Tan Kian Meng/Lai Pei Jing, singkirkan Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) pada babak pertama Malaysia Open 2019, di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (2/4/2019). (Stadium Astro)

BOLASPORT.COM - Pemain ganda campuran Malaysia peringkat 12 dunia, Tan Kian Meng, pilih mundur dari pelatnas meski ia lolos dari pemecatan BAM.

Tan Kian Meng awalnya tidak masuk daftar pemain senior yang dipecat BAM (Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia) beberapa hari yang lalu.

Pemain 27 tahun itu masih diberi kesempatan oleh BAM untuk bertahan di pelatnas Negeri Jiran.

Berbeda dengan partnernya, Lai Pei Jing, yang harus rela angkat koper dari pelatnas setelah ikut dipecat bersama 4 pemain senior lainnya.

Baca Juga: Strategi Coach Naga Api Agar 3 Ganda Putra Andalan Tampil Maksimal di Tur Eropa

Keputusan BAM memecat Lai Pei Jing tanpa menyertakan Tan Kian Meng memang sedikit 'janggal'.

Sebab, dengan demikian Tan Kian Meng kehilangan pasangan bermainnya di pelatnas.

Padahal, mereka saat ini berperingkat 12 dunia dan tengah berjuang merebut tiket ke Olimpiade Tokyo 2020.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI