Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda Arsenal, Cesc Fabregas, menyebutkan bahwa Lionel Messi adalah pesepak bola yang sempurna dan merasa bersyukur dia sempat bermain bersama beberapa pemain terbaik dunia.
Mantan kapten Arsenal, Cesc Fabregas, hijrah ke Barcelona pada 15 Agustus 2011.
Selama berkostum Barcelona, Fabregas tampil sebanyak 151 pertandingan di semua ajang kompetisi dengan mencetak 42 gol dan 50 assist.
Fabregas telah mempersembahkan 1 trofi Piala Liga Spanyol, 1 Piala Spanyol, 2 Piala Super Spanyol, 1 Piala Dunia Klub, dan 1 Piala Super Eropa.
Baca Juga: Messi Selamat Usai Kembali Serang Lawan dari Belakang, Korban Justru Diganjar Kartu Kuning
Pemain asal Spanyol itu hanya bertahan 3 musim di Barcelona sebelum pindah ke Chelsea pada 1 Juli 2014.
Saat ini, mantan pemain Chelsea itu bermain untuk AS Monaco.
Cesc Fabregas memberikan pujiannya kepada eks rekannya di Barcelona, Lionel Messi, sebagai pesepak bola yang sempurna.
"Dari semua pemain yang bermain dengan saya? Saya akan memilih Lionel Messi," kata Fabregas seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.