Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Eks pelatih Chelsea, Frank Lampard, dilaporkan masih menerima gaji dari Chelsea, klub yang ditinggalkannya pada akhir Januari 2021.
Frank Lampard dipecat dari jabatan pelatih oleh Chelsea pada 25 Januari silam.
Buruknya performa Chelsea pada musim 2020-2021, khususnya di Liga Inggris menjadi dasar dari diambilnya keputusan memecat Frank Lampard.
Saat dipecat, Chselea menduduki urutan kesembilan klasemen sementara Liga Inggris.
Baca Juga: Tumbang di Tangan Spezia, AC Milan Benar-benar Lakukan Kesalahan
Hasil itu tak sepadan jika dibandingkan dengan manuver transfer Chelsea pada musim panas di mana The Blues menghabiskan 247 juta euro atau Rp 4,2 triliun untuk belanja pemain.
Tak lama setelah memecat Lampard, Chelsea langsung menunjuk eks juru taktik Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel.
Kini, Lampard sudah nganggur nyaris selama satu bulan. Namun, meski demikian pria yang pernah membela Chelsea sebagai pemain itu tidak mengalami kesulitan finansial.
Baca Juga: Presiden Madura United Minta RD Prioritaskan Pemain Jebolan Akademi
Pasalnya, seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Star, selama nganggur Lampard tetap mendapat gaji dari Chelsea.
Lampard masih dibayar untuk kontrak yang dia tandatangani dengan Chelsea setelah meninggalkan Derby County pada musim panas 2019.
Laporan tesrebut juga menyatakan bahwa Lampard masih menerima gaji mingguan dengan nominal 75 ribu pounds (sekitar Rp1,4 miliar).
Baca Juga: Soal Masa Depan Alli dan Bale di Tottenham, Mourinho Bilang Begini
Chelsea masih akan terus menggaji Lampard setidaknya sampai Juli 2021.
Namun, aliran dana itu bisa berhenti jika Lampard mengambil atau mendapat pekerjaan melatih lagi sebelum Juli tiba.