Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap LCR Honda Castrol, Alex Marquez, memamerkan seragam dan livery motor yang akan digunakannya pada MotoGP 2021.
Alex Marquez akan merasakan lingkungan baru pada MotoGP 2021.
Musim lalu memperkuat tim pabrikan Repsol Honda bersama sang kakak, Alex Marquez bakal berseragam tim satelit LCR Honda pada MotoGP 2021.
Meski begitu, dukungan teknis penuh tetap didapatkan Alex Marquez. Musim depan dia juga bakal menunggangi motor Honda RC213V terbaru.
Baca Juga: KTM di MotoGP 2021, Bagai Pabrikan yang Tertukar dengan Tim Satelitnya
Alex Marquez menjadi pembalap Honda pertama yang tampil dalam peluncuran tim.
LCR Honda memperkenalkan salah satu sisi garasi mereka dalam peluncuran resmi secara daring pada Jumat (19/2/2021).
Alex Marquez bakal mewarisi garasi tim LCR Honda Castrol yang musim lalu Cal Crutchlow. Namun, dia bakal tampil sedikit berbeda.
Motor tim LCR Honda Castrol tak lagi didominasi warna hijau seperti sebelumnya. Ada tambahan aksen warna biru pada seragam dan motor Alex Marquez.
Baca Juga: Yamaha Jelaskan Alasan Franco Morbidelli Tak Dapat YZR-M1 Model Baru