Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menurut eks pemain Inter Milan, Marco Matterazzi, I Nerazzurri membutuhkan pertandingan yang sempurna untuk menghadapi AC Milan.
Laga tensi tinggi bakal terjadi di Giuseppe Meazza kala Inter Milan menjamu AC Milan dalam lanjutan laga pekan ke-23 Liga Italia 2020-2021.
Bentrokan antara Inter Milan dan AC Milan bakal dihelat pada Minggu (21/2/2021) pukul 21.00 WIB.
Duel bertajuk derbi Milan kali ini dinilai lebih ketat dan panas.
Baca Juga: Barcelona vs Cadiz - Momen Tepat Lionel Messi Tinggalkan Xavi
Persaingan I Nerazzurri dan I Rossoneri begitu sengit lantaran keduanya bersaing keras menjadi pemuncak klasemen sementara Liga Italia.
Milan sebelumnya berada di capolista sejak awal musim, harus terpeleset kala bersua tim promosi, Spezia pada pekan sebelumnya.
Kekalahan tersebut membuat Inter melesat mulus ke puncak klasemen.
Andaikata pasukan Antonio Conte meraih poin penuh di kandang, maka jarak poin dengan Milan bakal menjauh.
Baca Juga: Cetak Gol Akrobatik, Erling Haaland Belajar dari Tuhan AC Milan?
Saat ini, Inter dan Milan hanya berjarak satu poin dimana I Nerazzurri mengumpulkan 50 poin sedangkan I Rossoneri meraup 49 poin dari 22 laga.
Kemenangan menjadi target utama Inter jika ingin menjaga asa merengkuh gelar scudetto musim ini.
Jelang laga Derby della Madonnina, eks pemain Inter, Marco Materazzi, memberikan petuah bagi mantan klubnya.
Marco Materazzi meminta Inter untuk menampilkan pertandingan yang sempurna.
Baca Juga: Roberto Firmino Perpanjang Masa Mandul di Derbi Merseyside
Performa kala menang 2-0 atas Juventus menjadi rujukan Materazzi apabila I Nerazzurri ingin menang melawan rival sekotanya tersebut.
"Inter membutuhkan pertandingan yang sempurna, seperti yang mereka mainkan melawan Juventus," kata Materazzi, dikutip BolaSport.com dari Lega Serie A.
"Milan pantas dihormati karena mereka melakukan keajaiban."
"Saya berharap Inter menang karena menurut saya I Nerazzurri lebih unggul," ujar Materazzi menambahkan.