Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain asing Asia Persib Bandung, Omid Nazari, telah resmi mengundurkan diri dari tim yang ditangani oleh Robert Rene Alberts.
Sebelumnya, mantan pemain timnas Iran berpaspor Filipina itu bergabung bersama Persib Bandung pada pertengahan musim 2019.
Selama berbaju Persib Bandung, Omid Nazari menjadi pemain yang tak tergantikan di lini tengah tim berjulukan Maung Bandung itu.
Ia selalu mengisi lini tengah Persib Bandung bersama dengan Dedi Kusnandar, Kim Kurniawan, atau Abdul Aziz.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Minta Batalkan Kontrak, Omid Nazari Pamit dari Persib
Pemain bernomor punggung 91 itu ditugaskan oleh Robert Rene Alberts sebagai pembagi bola di timnya.
Banyak cerita unik yang mengiringi karier Omid Nazari selama di Persib Bandung.
Salah satunya adalah ia menjadi pemain Filipina pertama di Persib Bandung.
Baca Juga: Piala Menpora 2021 Dinilai Tetap Menarik Meski Tanpa Pemain Asing
Pemain Filipina Pertama di Persib Bandung
Sejak berdiri pada 14 Maret 1933, Persib Bandung sama sekali belum pernah mendatangkan pemain yang berasal dari Filipina.
Namun, tepat pada 20 Agustus 2019, sejarah berubah.
Persib Bandung resmi memperkenalkan pemain pertamanya asal Negeri Mutiara dari Laut Timur.
Omid Nazari didatangkan bersamaan dengan Kevin van Kippersluis dan Nick Kuipers pada paruh kedua Liga 1 2019.
Datang dari Ceres Negros, ia didaulat Persib Bandung untuk menggantikan peran dari Rene Mihelic.
Sekaligus pula mengganti kuota pemain Asia yang sebelumnya diisi oleh Artur Gevorkyan.
Baca Juga: Suporter Tira Persikabo Diminta Jangan Nekat ke Stadion di Piala Menpora 2021
Gol Pertama di Persib Bandung
Selain itu ia sudah mencatatkan satu gol untuk tim asal Bandung tersebut.
Omid Nazari mencetak gol pertamanya kala Persib Bandung menghadapi Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, 12 November 2019.
Saat itu ia mencetak gol fantastis lewat tendangan terarah dari luar kotak penalti.
Bola yang mengarah tepat ke gawang Arema FC sempat membentur tiang gawang yang akhirnya memantul ke dalam gawang dan kembali lagi ke luar.
Baca Juga: Bek PSS Sleman: Persaingan di Piala Menpora 2021 akan Berjalan Sulit
Pemain Asean Kedelapan di Persib Bandung
Di Persib Bandung, Omid Nazari datang sebagai pemain kedelapan asal Asean.
Dari data yang ada, Persib Bandung nyatanya lebih sering mendatangkan pemain Asean dari Thailand.
Terbukti setidaknya ada empat pemain Thailand yang pernah berbaju Persib Bandung.
Keempat pemain Thailand tersebut adalah Pradith Thawechai, Pradit Chanarwut, Sinthaweechai Hathairattanakool, dan Suchao Nuchnum,
Sedangkan untuk tiga pemain lainnya berasal dari Singapura.
Mereka adalah Noh Alam Shah, Shahril Ishak, dan Baihakki Khaizan.
Baca Juga: Satu Hal yang Buat Tira Persikabo Yakin Jadi Juara Piala Menpora 2021
Momen Berdarah Omid Nazari, Terkena Lemparan Batu
Momen berdarah Omid Nazari mungkin menjadi yang terburuk untuknya selama berkarier sebagai pemain sepak bola.
Bagaimana tidak? Dia harus terluka akibat aksi oknum yang tidak bertanggung jawab di luar lapangan.
Kala itu, Persib Bandung sedang melawat ke kandang Tira Persikabo di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (14/9/2019).
Bus yang ditumpangi para pemain Persib Bandung dilempari batu oleh oknum suporter sehingga mengakibatkan dua pemain Persib Bandung mengalami pendarahan di pelipis dan kepalanya.
Baca Juga: Target Bhayangkara FC di Piala Menpora Ingin Bahagiakan Warga Solo
Omid Nazari terkena serpihan kaca di pelipisnya, sedangkan Febri Haryadi di bagian kepala yang mengakibatkan darah bercucuran.
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, sangat menyesalkan kejadian tersebut dan mempertanyakan integritas pelaku yang menyatakan dirinya sebagai suporter sepak bola.
"Pemain kami terluka cukup serius di dalam bus," katanya.
"Cukup sudah, apakah anda menyebut diri anda suporter sepak bola. Ini tidak bagus," tambahnya.
Baca Juga: Robert Rene Alberts Minta Tolong Bantuan Kepada Suporter Persib
Omid Nazari sendiri sebetulnya mempunyai kontrak sampai bulan Desember 2021.
Namun, dirinya lebih memilih mengundurkan diri dari Persib Bandung.
Hingga saat, ini belum diketahui ke mana Omid Nazari akan berlabuh.
Baca Juga: Berhasil Gabung Klub Eropa, Bagus Kahfi Kesulitan Lewati Bek di Indonesia