Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Kali Ghozali Siregar 'Bercerai' dengan Robert Rene Alberts

By Rinaldy Azka Abdillah - Rabu, 24 Februari 2021 | 21:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (kanan), memberi instruksi kepada Ghozali Siregar (kiri). (TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA)

BOLASPORT.COM - Winger Persib Bandung, Ghozali Siregar, secara resmi meninggalkan klub usai memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya.

Padahal, pihak Persib Bandung sudah mencoba untuk menawarkan kontrak baru untuknya.

Kontrak Ghozali Siregar sendiri sebetulnya sudah habis sejak bulan Desember 2020 lalu.

Sebelumnya Persib Bandung lebih memilih untuk menahan para pemainnya sampai ada kejelasan soal kompetisi.

 Baca Juga: Piala Menpora 2021 - Pelatih Persib Usulkan Pertandingan Digelar 3x30 Menit

Namun, kala kompetisi sudah menemui kejelasan, nyatanya beberapa pemain lebih memilih hengkang, termasuk Ghozali Siregar.

Dengan keluarnya Ghozali Siregar, ia menambah catatan angka perceraiannya dengan Robert Rene Alberts.

Sebelumnya Ghozali Siregar juga pernah bercerai dengan Robert Rene Alberts pada saat dirinya masih berbaju PSM Makassar.

Gozo, sapaan akrab Ghozali Siregar, didatangkan oleh Persib Bandung pada Februari 2018 lalu.

 Baca Juga: Dihadapan Menpora, Raffi Ahmad Bicara Rencana Membangun Sekolah Sepak Bola

Ia memilih hengkang dari PSM Makassar usai sulit mendapatkan jam terbang dengan tim berjulukan Juku Eja tersebut.

Hal itu terjadi usai dirinya yang sempat mengalami cedera dan tidak dapat mengembalikan performanya seperti sebelumnya.

Alhasil Gozo lebih banyak berada di bangku cadangan.

Bahkan, dari 14 laga yang dijalaninya di PSM, hampir semuanya berawal dari bangku cadangan.

 Baca Juga: PSSI Jajaki Uji Coba Timnas Indonesia Lawan Argentina dan Pantai Gading

Mencoba peruntungan di Persib Bandung, Gozo mulai mendapatkan jam terbang secara reguler.

Di tangan Mario Gomez, hampir seluruh laga yang dijalani Gozo dimulai dari menit pertama.

Saat itu posisi winger kiri sudah dapat dipastikan ditempati oleh Gozo.

Dari data yang didapat Bolasport.com dari Transfermarkt, di musim pertamanya kala masih ditangani oleh Mario Gomez, Ghozali Siregar bermain sebanyak 28 kali dari menit awal.

 Baca Juga: Sambut Piala Menpora 2021, Raffi Ahmad dan Kolega Berencana Gelar Pertandingan Bertajuk Donasi

Sisanya dua laga lagi ia tak bermain, yaitu pada pertandingan pertama di Persibnya dan akumulasi kartu kuning.

Namun, pada saat Robert Rene Alberts mengambil alih Persib Bandung, nama Gozo lebih banyak memulai permainannya dari bangku cadangan.

Bahkan selama ditangani oleh Robert Rene Alberts, Gozo hanya memulai pertandingan dari menit awal sebanyak19 laga di pertandingan resmi Liga 1.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Madura United Kontrak Pemain Keturunan Eks Persib Bandung

Apalagi pada Liga 1 musim 2020 lalu, dari tiga laga yang dijalani Persib Bandung, Gozo tidak dimasukan ke dalam daftar susunan pemain.

Nama Gozo sendiri mulai tersisihkan usai tampil baiknya Frets Butuan bersama Persib Bandung.

Hal itu lah yang kemungkinan mendasari Gozo lebih memilih hengkang dari Persib Bandung ketimbang harus bertahan.

Baca Juga: Menpora Sambut Hangat Uluran Tangan Raffi Ahmad Cs yang akan Mensukseskan Piala Menpora 2021

Padahal dapat dipastikan tenaganya masih dibutuhkan oleh Robert Rene Alberts.

Buktinya Persib Bandung sudah menyodorkan kontrak baru untuknya.

Hanya, pendirian sang pemain sudah bulat dan tidak dapat diganggu gugat lagi.

Baca Juga: BREAKING NEWS - PSS Sleman Perpanjang Kontrak 3 Pemain, Eks Arema hingga Sayap Timnas U-23 Indonesia

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P