Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persija Jakarta mengapresiasi pemerintah Indonesia karena memprioritaskan atlet untuk mendapat vaksin Covid-19.
Persija merupakan salah satu tim pertama yang berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi gelombang pertama di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Jumat (26/2/2021).
Dari sektor pemain, tim berjuluk Macan Kemoyoran itu diwakili oleh Otavio Dutra dan Salman Alharid.
Sementara dari manejemen klub, diikuti oleh Dokter tim Donny Kurniawan dan Manajer Bambang Pamungkas.
Selain mereka, terdapat 800-an peserta yang meliputi atlet, pelatih, dan ofisial dari 40 cabang olahraga nasional.
Dokter Tim Persija, Donny Kurniawan bersyukur bahwa timnya bisa mendapat kesempatan untuk disuntik vaksin.
Menurutnya, vaksin jadi salah satu solusi agar kompetisi olahraga, khususnya sepak bola bisa kembali bergulir.
Sebab seperti diketahui semua kegiatan olahraga mandek sejak tahun lalu akibat dampak pandemi virus corona.
“Ini kesempatan yang luar biasa untuk Persija karena bisa berpartisipasi dalam kegiatan vaksinasi ini," ucap Donny dikutip dari laman resmi klub.