Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Lepas Empat Pilar Termasuk Wonderkid Jebolan Liga Malaysia

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 27 Februari 2021 | 18:15 WIB
M Rian Firmansyah (tengah), saat berlatih bersama skuad Bali United pada sesi latihan timnya di Legian, 14 September 2019. (FACEBOOK.COM/OFFICIALBALIUNITED)

BOLASPORT.COM - Bali United kembali melakukan perombakan skuad jelang menatap kompetisi musim 2021.

Meski sebagian besar pemain musim 2020 lalu dipertahankan, namun tak dipungkiri ada sejumlah pemain yang harus dilepas.

Terbaru, empat pemain sekaligus dilepas setelah kontraknya berakhir dan tak diperpanjang manajemen klub.

Mereka adalah Gusti Sandria, Reza Irfana, Kadek Haarlem, dan Rian Firmansyah.

Baca Juga: Pemainnya Disuntik Vaksin Covid-19, Persija Apresiasi Kinerja Pemerintah

Kepastian melepas empat pemain di atas dikonfirmasi oleh Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri.

"Mewakili keluarga besar Bali United, saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Gusti Sandria, Reza Irfana, Kadek Haarlem dan Rian Firmansyah atas kerjasamanya selama ini bersama Bali United," ungkap Yabes Tanuri dikutip dari laman resmi klub.

"Kami mengharapkan yang terbaik bagi mereka di tempat dan perjalanan yang baru," imbuhnya.

Gusti Sandria merupakan pemain yang didatangkan dari PSMS Medan pada awal 2019.

Persaingan ketat di sektor bek kiri membuat manajemen meminjamkan Sulut United pada musim lalu.

Usai masa peminjaman berakhir, manajemen memutuskan mencoret Gusti karena pertimbangan evaluasi.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Persija Bersyukur Dapat Jatah Vaksin Covid-19

Sementara Reza Irfana dan Kadek Haarlem, sejatinya baru dipromosikan dari Bali United U-20.

Dua pemain muda ini naik kelas ke tim senior guna memenuhi kuota regulasi pemain U-19.

Ketidakjelasan kompetisi musim 2020 membuat manajemen terpaksa membatalkan kontrak keduanya.

Kemudian ada wonderkid asal Pontianak, Kalimantan Barat, Rian Firmansyah.

Rian sendiri pernah membela klub kasta kedua Liga Malaysia tahun 2019, Sarawak FA.

Ketatnya persaingan di lini serang Bali United harus membuat Rian diberikan kesempatan untuk bermain di tempat yang baru.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P