Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pemain yang akan Diseleksi Persiraja Banda Aceh Berposisi Striker dan Gelandang

By Abdul Rohman - Minggu, 28 Februari 2021 | 11:30 WIB
Sekretaris Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani (Persiraja Banda Aceh)

BOLASPORT.COM - Pada gelaran Piala Menpora 2021, Persiraja Banda Aceh berencana menguji kemampuan dari tiga pemain asing.

Manajemen Persiraja Banda Aceh menyebut bahwa ketiga pemain asing itu sudah bersedia menjalani seleksi di skuad asuhan Hendri Susilo.

Persiraja Banda Aceh masih enggan membocorkan identitas dari tiga pemain asing tersebut.

Kendati begitu, Sekretaris Umum Persiraja Banda Aceh, Rahmat Djailani mengatakan bahwa tiga pemain yang akan diseleksi itu berposisi sebagai penyerang dan gelandang.

Baca Juga: Timo Werner Melempem di Chelsea Gara-gara Frank Lampard Tak Bisa Bahasa Jerman

Ketiga sosok itu diproyeksikan untuk menggantikan pemain asing Persiraja Banda Aceh yang telah hengkang.

Empat pemain asing memilih angkat kaki dari Persiraja Banda Aceh karena kala itu situasi kompetisi yang tak jelas.

Mereka adalah Adam Mitter, Bruno Dybal, Samir Ayass, dan Vanderlei Francisco.

Baca Juga: Update Transfer Persib - 7 Pemain Hengkang, 4 Bertahan, Satu Masuk

"Untuk tiga pemain asing yang akan diseleksi itu berposisi sebagai gelandang dan penyerang," kata Rahmat Djailani.

Bukan hal yang mudah bagi Persiraja Banda Aceh untuk mendatangkan pemain asing disituasi pandemi COVID-19.

Aturan yang diketat diberlakukan pemerintah Indonesia untuk warga negara Indonesia maupun asing yang datang dari luar negeri.

Baca Juga: Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Kompak Punya 1 Lawan Favorit Dibobol, Nasib Klub Amburadul

Mereka yang datang dari luar negeri harus lebih dulu menjalani masa karantina selama lima hari.

Sementara itu, dalam menyambut Piala Menpora 2021, klub yang berjulukan Laskar Rencong itu kembali berkumpul pada 7 Maret 2021.

Kemudian pada 8 Maret 2021, Persiraja Banda Aceh akan menggelar latihan perdana setelah vakum cukup lama.

Latihan perdana Miftahul Hamdi dkk dilaksanakan di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P