Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hadiah penalti batal diterima Manchester United kala bersua Chelsea lantaran wasit disebut takut diserang komentar banyak pihak.
Manchester United mendapatkan tantangan berat ketika menghadapi Chelsea di Stamford Bridge dalam laga pekan ke-26 Liga Inggris 2020-2021.
Manchester United yang bercokol di urutan kedua di klasemen sementara Liga Inggris harus melawan Chelsea yang tengah menanjak bersama pelatih Thomas Tuchel.
Namun, pertandingan yang berlangsung ketat di Stamford Bridge, Minggu (28/2/2021) WIB, berakhir tanpa pemenang.
Baca Juga: Tantangan Terbesar Solskjaer Bukan Raih Juara tetapi Satu Hal Ini
Man United dan Chelsea harus puas berbagi satu poin lantaran hanya bermain imbang tanpa gol hingga laga bubar.
Namun, sejatinya Setan Merah bisa mencetak gol bahkan meraih kemenangan jika mendapatkan hadiah penalti di babak pertama.
Sebuah momen kontroversial terjadi di babak pertama ketika winger The Blues, Callum Hudson-Odoi, tampak menyentuh bola dengan tangan di dalam kotak terlarang kala berduel dengan Mason Greenwood.
Wasit Stuart Attwell sempat menghentikan pertandingan sejenak guna mengamati VAR untuk mengecek ulang kejadian tersebut.
Baca Juga: VIDEO - De Gea Cuma Butuh Satu Tangan untuk Bikin Bintang Chelsea Mandul
Setelah berkonsultasi dengan VAR, wasit Stuart Attwell memutuskan kontak yang dilakukan Callum Hudson-Odoi tidak perlu diganjar penalti.
Meskipun rekomendasinya adalah penalti, Atwell memutuskan untuk tidak mengikuti saran tersebut.
Luke Shaw claims Stuart Attwell told Maguire there would be 'a lot of talk' if he had given a penalty for Hudson-Odoi's handball - after referee disagreed with VAR to turn it down having watched on monitor
Solskjaer believes Chelsea's website attempted to influence referees pic.twitter.com/ZsXLH8394a
— Lilian Chan (@bestgug) February 28, 2021
Hal ini membuat Man United batal mendapatkan hadiah penalti dan situasi itu rupanya membingungkan serta mengundang tanda tanya bagi bek kiri Setan Merah, Luke Shaw.
Luke Shaw mengklaim bahwa sang pengadil lapangan telah mengatakan sesuatu kepada kapten timnya, Harry Maguire.
Dalam obrolan dengan Harry Maguire, sang wasit mengatakan akan ada banyak komentar negatif jika dia memberikan hadiah penalti.
"Saat itu saya melihat handball, tetapi tidak tahu apakah itu Mason Greenwood atau Hudson-Odoi," kata Shaw, dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Saya memilih lanjut dan saya bahkan tidak tahu jika ada kemungkinan pengecekan via VAR."
"Saya tidak tahu mengapa mereka menghentikannya jika itu bukan penalti. Jika itu tidak menjadi penalti, saya pikir mereka tidak perlu menghentikan pertandingan."
Baca Juga: VIDEO - Memang Monster, Romelu Lukaku Tak Mempan Dibegal 4 Bek
"Wasit bahkan berkata kepada H (Harry Maguire), saya mendengar dia mengatakan bahwa jika dirinya memberikan hadiah penalti, maka akan ada banyak komentar yang datang."
"H mengatakan bahwa mereka diberitahu bahwa itu adalah penalti dan wasit diberi tahu pula bahwa itu penalti lewat VAR. Jadi, saya tidak tahu apa yang sebenarnya terjadi."
"Saya tidak mengerti mengapa wasit berhenti. Jika dia berhenti, Anda akan berpikir dia akan memberikan penalti karena kami menguasai bola dan dalam posisi menyerang."
"Namun, saya tidak mengeluhkan hal itu karena saya merasa salah satu tim tidak layak untuk menang," ujar Shaw menambahkan.
Raihan hasil imbang di Stamford Bridge membuat Manchester United kian tertinggal dari Manchester City yang nyaman di puncak klasemen Liga Inggris.
Saat ini pasukan Ole Gunnar Solskjaer mengumpiulkan 50 poin dari 26 pertandingan, tertinggal 12 poin dari Manchester City.
Adapun hasil imbang kontra Chelsea turut memperpanjang rekor laga tandang Manchester United di Liga Inggris.
Mereka mampu mencatatkan 20 laga tak terkalahkan dalam laga tandang di Premier League yang dimulai sejak Februari 2020.