Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Perhitungan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 untuk cabang olahraga bulu tangkis pada tahun ini akan resmi dimulai esok hari, Selasa (2/3/2021).
Tampil sebagai turnamen pertama yang masuk kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020 pada tahun ini adalah Swiss Open 2021.
Turnamen BWF World Tour Super 300 itu akan berlangsung di St Jakobshalle, Basel, Swiss, 2-7 Maret mendatang, dan diikuti oleh 8 wakil dari Indonesia.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Swiss Open 2021 di TVRI - Mulai Sabtu Pukul 17.00
Semula, BWF memasukkan 17 turnamen pada tahun ini yang masuk perhitungan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.
Namun, jumlah itu berkurang seiring dengan pandemi virus Corona alias Covid-19 yang masih belum bisa sepenuhnya terkendali.
Berdasarkan data yang dikumpulkan BolaSport.com, ada tiga turnamen yang batal digelar.
Ketiga turnamen tersebut adalah German Open 2021, XXI Giraldilla, dan Osaka International Challenge 2021.
Baca Juga: Ganda Campuran Malaysia Ini Berhati Mulia Siapkan Dana untuk Biayai Latihan Pemain Independen
Sementara itu, turnamen Czech Open 2021 yang ditunda penyelenggaraannya dari 17-21 Maret sampai 21-24 Oktober, gagal masuk ke perhitungan poin kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.
Sebab, tanggal baru Czech Open 2021 jauh di belakang tanggal pelaksanaan pertandingan bulu tangkis pada pesta olahraga dunia empat tahunan tersebut.
Berdasarkan keputusan IOC dan panitia penyelenggara, pertandingan bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2021 akan berlangsung pada 24 Juli-2 Agustus.
Baca Juga: Misi 'Balas Dendam' Axelsen Saat Momota Comeback pada All England 2021
Selain ada pengurangan jumlah turnamen dari 17 ke 13, urutan penyelenggaraan turnamen juga berubah karena adanya revisi tanggal pelaksanaan.
Awalnya, India Open 2021 yang berlangsung pada 11-16 Mei mendatang menjadi turnamen terakhir dalam periode perhitungan poin kualifikasi.
Kini, status tersebut disandang Vietnam International Challenge 2021 yang akan berlangsung pada 6-11 Juli mendatang.
Sementara itu, Malaysia Open 2021 dan Singapore Open 2021, yang juga mendapatkan tanggal penyelenggaraan baru, tetap masuk ke dalam perhitungan poin kualifikasi.
Baca Juga: Swiss Open 2021 - 2 Wakil Ditarik, Begini Hasil Drawing Pemain Indonesia
Berikut daftar turnamen kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020.
1. Swiss Open 2021: 2-7 Maret
2. Orleans Masters 2021: 23-28 Maret
3. Polish Open 2021: 25-28 Maret
4. Peru International 2021: 21-25 April
5. Croatian International 2021: 22-25 April
6. Badminton Asia Championships 2021: 27 April-2 Mei
7. 2021 European Championship: 27 April-2 Mei
Baca Juga: Swiss Open 2021 - Berjuang Sendirian, Shesar Hiren Akui Bakal Kesepian
8. XXIV Pan Am Individual Championships 2021: 28 April-2 Mei
9. Portuguese International Championships 2021: 6-9 Mei
10. India Open 2021: 11-16 Mei
11. Malaysia Open 2021: 25-30 Mei
12. Singapore Open 2021: 1-6 Juni
13. Vietnam International Challenge 2021: 6-11 Juli