Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Arahan dari menpora bahwa cabor harus mematok target utama setinggi-tingginya. Olimpiade dan Kejuaraan Dunia harus menjadi target cabor," kata Ketua Umum Raja Sapta Oktohari dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.
"SEA Games menjadi sasaran antara dan dari prestasi di SEA Games bisa dilakukan evaluasi karena pembinaan dilakukan secara langsung oleh cabor. Jadi bisa terlihat apakah pembinaan tersebut maksimal atau tidak," ujar Okto.
Okto juga menekankan bahwa kantor Komite Olimpiade Indonesia terbuka untuk seluruh anggota karena Komite Olimpiade Indonesia adalah pelayan bagi para anggotanya.
Salah satu pelayanan yang diberikan Komite Olimpiade Indonesia adalah dengan melakukan komunikasi dengan federasi kontinental dan federasi internasional agar federasi olahraga nasional Indonesia dapat berperan lebih aktif lagi di Benua Asia dan dunia.
"Kami akan memfasilitasi federasi nasional untuk berhubungan dengan federasi kontinental dan federasi internasional," ucap Okto.
"Sebagai negara dengan populasi terbesar keempat di dunia serta kesuksesan di Asian Games dan Asian Para Games 2018, Indonesia harus berperan lebih aktif dan terlibat di sana. Apalagi, kita ingin menjadi tuan rumah Olimpiade 2032," ujar Okto lagi.
Baca Juga: Hendrawan Tak Dampingi Penerus Lee Chong Wei pada All England 2021