Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pertandingan uji coba timnas U-22 Indonesia melawan Tira Persikabo akan disiarkan langsung di Indosiar.
Timnas U-22 Indonesia tengah menjalani pemusatan latihan untuk persiapan SEA Games 2021.
SEA Games 2021 akan diselenggarakan di Vietnam pada akhir tahun.
Skuad timnas U-22 Indonesia menjalani pemusatan latihan di Jakarta dari 8 Februari hingga 5 Maret 2021.
Pemusatan latihan timnas U-22 Indonesia dipimpin langsung oleh pelatih Shin Tae-yong.
Timnas U-22 Indonesia juga menjalani game internal di Lapangan D, komplek Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada Sabtu (27/2/2021).
Baca Juga: Tira Persikabo Bawa Pemain PSS Sleman Lawan Timnas U-22 Indonesia
Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang 4-4.
"Alhamdulillah progres kami semakin baik dan terus meningkat dari segi komunikasi, fisik, mental, dan lain-lainnya," ujar Andy Setyo, dilansir dari laman PSSI.
Baca Juga: Sinyal Hansamu Yama Merapat ke Bhayangkara Solo FC Semakin Kuat
"Kami terus fokus, disiplin dan memperbaiki kekurangan kami,” ujarnya.
Andy mengatakan bahwa tiga pekan lalu, skuad timnas U-22 Indonesia diberi materi peningkatan fisik.
Selain peningkatan fisik juga latihan taktikal yang disiapkan leh tim pelatih.
Timnas U-22 Indonesia juga merencanakan dua laga uji coba.
Pada awalnya, Bali United dan Bhayangkara Solo FC dipilih untuk menjadi lawan tanding.
Akan tetapi mengalami perubahan, Bhayangkara FC yang belum siap karena baru memulai latihan pun digantikan oleh klub Liga 1 lain, Tira Persikabo.
Timnas U-22 Indonesia akan lebih dulu melawan Tira Persikabo pada Rabu (3/3/2021).
Kemudian melawan Bali United pada Jumat (5/3/2021).
Baca Juga: Sambut Musim 2021, Borneo FC Indikasikan Bakal Ganti 'Identitas' Klub
Kedua pertandingan itu akan dihelat di Stadion Madya, Senayan, Jakarta.
Berikut jadwal siaran langsung timnas U-22 Indonesia vs Tira Persikabo:
Rabu (3/3/2021)
Timnas U-22 Indonesia vs Tira Persikabo
Stadin Madya, Senayan, Jakarta
Live di Indosiar, pukul 19.30 WIB