Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Menurut Juergen Klopp, Mohamed Salah bukan pemain Liverpool yang paling konsisten, melainkan seorang gelandang The Reds.
Liga Inggris musim 2020-2021 menjadi perjalanan yang sulit bagi sang juara bertahan, Liverpool.
Pasalnya, pasukan Juergen Klopp harus kehilangan beberapa pemain vitalnya, terutama di posisi bek.
Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip harus menepi lama dari skuad utama Liverpool akibat cedera.
Pelatih The Reds, Juergen Klopp, harus memutar otak untuk menambal lini pertahanan tim asuhannya.
Bahkan, dua gelandang Liverpool, Fabinho dan Jordan Henderson, sampai harus dimainkan Klopp di posisi bek tengah.
Buntut dari krisis cedera itu, Liverpool kini berada di posisi keenam klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 43 poin dari 26 pertandingan.
Meski performa Liverpool menurun, tetapi penyerang andalan mereka, Mohamed Salah, masih menampilkan aksi terbaiknya.
Baca Juga: Barcelona dan Real Madrid Gigit Jari, Mohamed Salah Bertahan di Liverpool
Pemain asal Mesir itu telah mencetak 24 gol dan 4 assist dari 36 pertandingan di semua kompetisi musim 2020-2021.
Mohamed Salah, yang sekarang berusia 28 tahun, bahkan memimpin daftar top scorer sementara Liga Inggris musim ini dengan torehan 17 gol.
Namun, Juergen Klopp menilai Mohamed Salah bukan pemain Liverpool yang paling konsisten pada musim 2020-2021.
Menurut pelatih asal Jerman itu, Georginio Wijnaldum adalah pemain yang paling konsisten di sepanjang musim ini.
???????????????? ????????: @ChelseaFC (H) ???????? pic.twitter.com/eDL5szGaHG
— Liverpool FC (@LFC) March 3, 2021
Gelandang asal Belanda itu telah tampil dalam 26 pertandingan Liga Inggris dengan mencetak 2 gol.
"Pemain paling konsisten pada musim ini adalah Georginio Wijnaldum," kata Klopp seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.
"Gini telah bermain di posisi nomor 6 dan 8 dalam beberapa pertandingan pada musim ini."
"Kedua posisi itu sangat intens," tutur Klopp melanjutkan.
Juergen Klopp juga mengomentari kembalinya Fabinho dari cedera yang akan mengisi posisi gelandang atau bek menjelang laga Liga Inggris melawan Chelsea di Stadion Anfield, Kamis (4/3/2021) waktu setempat atau Jumat pukul 03.15 WIB.
"Posisi bek dan gelandang sangat memungkinkan untuk diisi Fab," ucap Klopp.
Baca Juga: Performa Tim Anjlok, Karier Pemain Liverpool Tak Bakal Berakhir
"Kehadiran Fab memberi kami pilihan dalam momen yang berbeda."
"Saya pikir jika kami dapat menemukan cara untuk membawa Fab kembali di lini tengah, maka itu akan cukup membantu dalam beberapa pertandingan," tutur Klopp melanjutkan.