Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tembus Papan Atas, Carlo Ancelotti Bicarakan Mimpi Besar Everton

By Sandi Lathunusa - Jumat, 5 Maret 2021 | 17:15 WIB
Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, mulai membicarakan mimpi besar Everton menyusul skuadnya menembus papan atas klasemen sementara Liga Inggris. (TWITTER.COM/OPTAJOE)

BOLASPORT.COM - Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, mulai membicarakan mimpi besar Everton menyusul skuadnya menembus papan atas klasemen sementara Liga Inggris.

Pelatih Everton, Carlo Ancelotti, mampu membawa anak asuhnya merusak dominasi tim yang berlangganan di papan atas klasemen Liga Inggris.

The Toffees kini berada di posisi kelima klasemen sementara Liga Inggris musim 2020-2021 dengan torehan 46 poin dari 26 pertandingan.

Everton hanya terpaut satu poin dari batas akhir peringkat tim yang lolos ke pagelaran Liga Champions musim depan.

Saat ini batas akhir peringkat itu diduduki Chelsea, namun Everton berpeluang menggeser pasukan The Blues karena masih menyimpan satu pertandingan tunda.

Everton akan melawan Chelsea dalam lanjutan pekan ke-27 Liga Inggris di Stamford Bridge, pada Senin (8/3/2021) waktu setempat atau Selasa pukul 01.00 WIB.

Selain itu, pelatih berusia 61 tahun juga mencatatkan rekor kala melawan Liverpool.

Pasukan Ancelotti berhasil mengalahkan Liverpool dalam derbi Merseyside pada Minggu (21/2/2021) waktu setempat dengan skor 2-0.

Hasil itu itu menandai kemenangan pertama Everton di Anfield selama 22 tahun.

Baca Juga: Menang atas Liverpool, Ancelotti Ungkapkan Sosok yang Paling Bahagia