Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Ngobrol Tatap Muka, Khabib Nurmagomedov Tahu Ketakutan Cristiano Ronaldo

By Septian Tambunan - Jumat, 5 Maret 2021 | 15:57 WIB
Usai ngobrol tatap muka, mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengetahui ketakutan dari megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/LAAFICION)

BOLASPORT.COM - Usai ngobrol tatap muka, mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, mengetahui ketakutan dari megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

Khabib Nurmagomedov merupakan petarung legendaris UFC yang sangat berprestasi.

Khabib menjadi legenda di kelas ringan UFC.

Pria yang sekarang berusia 32 tahun ini mempunyai rekor 29 pertarungan tanpa kalah sejak debut pada tahun 2008.

Baca Juga: Soal Keputusan Aneh Ganti Mohamed Salah Menit 62, Juergen Klopp Beri Penjelasan

Khabib Nurmagomedov memutuskan pensiun setelah meraih kemenangan atas Justin Gaethje pada UFC 254, Oktober 2020.

Khabib memiliki hubungan dekat dengan Cristiano Ronaldo.

TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Para pemain Juventus merayakan gol yang dicetak oleh Cristiano Ronaldo dalam laga Liga Italia kontra Crotone di Stadion Allianz, Senin (22/2/2021).

Pada sesi wawancara dalam akun Youtube Krasava, Khabib diminta menceritakan tentang Ronaldo yang jarang diketahui banyak orang.

Khabib pun mengutarakan momen saat berjumpa dengan Ronaldo yang membahas soal ketakutan.