Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terkait Kepastian Venue Piala Menpora 2021, Begini Update Terbaru dari Dirut PT LIB

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 5 Maret 2021 | 20:45 WIB
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, memberikan keterangan kepada awak media di Kemenpora, Senayan, Jakarta, 10 Februari 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Selain itu, PT LIB saat ini sudah berkomunikasi dengan beberapa pihak terkait.

Jika hasil drawing sudah ada maka PT LIB akan membuat rencana pertemuan dengan kepolisian dan pejabat daerah yang bersangkutan.

Seperti diketahui, PT LIB sebelumnya sudah bertamu ke Kapolda Jabar untuk berbicara terkait perizinan di daerah tersebut.

Baca Juga: Ketum PSSI Tanggung Jawab Penuh Terhadap Kelancaran Agenda Uji Coba Timnas U-22 Indonesia

Kaitannya dengan Kapolda Jabar sendiri karena Kota Bandung terpilih sebagai salah satu venue yang akan melangsungkan pertandingan Piala Menpora 2021.

Selain Kota Bandung, ada juga Kota Malang, Sleman dan Solo.

"Ini lagi dikomunikasikan tergantung bapak pejabat daerah bisanya kapan," jelasnya.

Baca Juga: Sepekan Digenjot, Kondisi Fisik Pemain Bhayangkara Solo FC Alami Peningkatan

Akhmad Hadian Lukita juga mengatakan bahwa pihaknya tidak bisa langsung mengunjungi kota yang dituju.

Alasannya karena harus menentukan jadwal pertemuan lewat surat menyurat.

"Kan harus kirim surat untuk izin akan mengunjungi bapak pejabatnya dari kapan sampai kapan, ya seperti itu," tandasnya.

Baca Juga: Tantang Tira Persikabo, Kerja Keras Timnas U-22 Indonesia Dipertaruhkan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P